Aurel Hermansyah
Klarifikasi Ashanty soal Busana Krisdayanti yang Berbeda saat Lamaran Aurel dan Atta
Terungkap mengapa kebaya Krisdayanti tampak berbeda dengan Ashanty saat lamaran Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar.
"Kemaren WO juga ngasih tau gitu," kata Aurel.
Menurut Ashanty, Krisdayanti memakai baju seragam dengan keluarganya sendiri.
Hanya saja warna bajunya tak boleh jauh dari seragam pihak Aurel.
"Nanti misal mimi datang sama om Raul Lemos bajunya warna sendiri tapi gak boleh jauh dari kita, jadi gak boleh misal kita merah dia ijo," kata Ashanty.
Ashanty sendiri mengaku sudah memberitahu detail baju warna apa saja yang akan dipakai saat acara Aurel dan Atta Halilintar.
"Bunda udah kasih tau warna baju kita apa aku udah detailin," kata Ashanty.

Aurel sendiri meradang ketika disebut baru memberitahu Krisdayanti soal warna baju pada H-1 lamaran.
Padahal, Aurel mengaku sudah memberitahu Krisdayanti jauh hari sebelumnya.
"Ada berita aku kesel banget katanya aku baru ngasih tau h-1, pokoknya mepet, padahal aku gasih tau baju dari seminggu sebelumnya,
dua hari sebelumnya bunda ngingetin kak jangan lupa ingetin mimi bajunya warnanya," kata Aurel.
"Untung aku ingetin kalau gak bahaya," kata Ashanty.
"Karena otak ku udah kaya penuh, terus aku kaya yang gak ngeh gitu," timpal Aurel.
Ashanty bercerita ia juga mengingatkan Aurel soal warna baju Krisdayanti sebelum lamaran.
"Aku ngingetin Aurel ingetin mimi bahwa bajunya kebaya modern yah karena jangan sampai klasik," kata Ashanty.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/ashanty-dan-krisdayanti-kd-saat-lamaran-aurel-dan-atta.jpg)