Breaking News
Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Berita Politik

Partai Demokrat 'Singkirkan' Ipar GSVL, Bagaimana Nasib Putra Wali Kota Manado?

Paling santer, Ipar Wali Kota Manado, Godbless Sofcar Vicky Lumentut, Franseska Kolanus dipecat partai berlambang mercy tersebut.

Penulis: Ryo_Noor | Editor: Rizali Posumah
tribunmanado.co.id
Kristo Ivan Lumentut dan Franseska Kolanus. 

TRIBUNMANADO.CO.ID, MANADO - Partai Demokrat bersih-bersih organisasi. Kader yang dinilai pembangkang 'ditendang'

Paling santer, Ipar Wali Kota Manado, Godbless Sofcar Vicky Lumentut, Franseska Kolanus dipecat partai berlambang mercy tersebut.

Pekan lalu, Kolanus resmi di-PAW dari Anggota DPRD Manado, penggantinya Cicilia Longdong.

Adapun, isu pemecatan ini lekat kaitannya dengan GSVL. GSVL pernah memimpin Partai Demokrat sebagai Ketua DPD. Ketika direzimnya ikut bergabung dengan iparnya Franseska Kolanus dan putranya, Kristo Ivan Lumentut.

GSVL mendadak hengkang ke Nasdem, sementara ipar dan putranya tetap di Demokrat.

Franseska Kolanus pun sudah kena di-PAW, lalu bagaimana nasib Kristo Ivan Lumentut?

Sejauh ini, posisi Kristo sebagai Anggota DPRD Sulut masih aman.

Sekretariat DPRD Sulut mengonfirmasi belum ada pengajuam PAW baru di Gedung Cengkih

"Sudah terisi semua. Suda tidak ada PAW," kata John Paerunan, Kabag Umum Sekretariat DPRD Sulut, Senin (8/2/2021).

Biro Pemerintahan dan Otonomi Daerah Setda Provinsi Sulut, instasi yang kerap memproses usulan PAW juga mengonfirmasi tidak ada pengajuan PAW baru

"Terakhir dari Demokrat untuk Anggota DPRD Manado, Cecelia Longdong. Saat ini belum ada yang baru," ujar Jemmy Kumendong, Kepala Biro Pemerintahan dan Otonomi Daerah.

Nortje Van Bone, Ketua DPD Partai Demokrat Manado mengatakan, Franseska Kolanus terbukti melamggar aturan partai.

"Kalau Kristo kan tidak, aman-aman," ucapnya.

Ia mengatakan, proses PAW Franseska Kolanus sudah sesuai mekanisme

Meski menjadi pendulang suara Partai Demokrat di Pemilu 2019, tak menyelamatkan Fransesca Kolanus dari pemecatan. 

Sumber: Tribun Manado
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved