Berita Minut
Joune Ganda Siap Bawa Kolintang Mendunia
Pasca ditetapkan Sebagai ketua DPD PINKAN Sulut pada Sabtu (30/1/2021), Joune Ganda ingin langsung tancap gas.
TRIBUNMANADO.CO.ID, AIRMADIDI - Ketua Dewan Pengurus Daerah (DPD) Persatuan Insan Kolintang Nasional (PINKAN) Sulawesi Utara (Sulut), Joune Ganda, siap membawa kolintang untuk go internasional.
Pasca ditetapkan Sebagai ketua DPD PINKAN Sulut pada Sabtu (30/1/2021), sosok pengusaha sukses tersebut ingin langsung tancap gas.
Dimana program awal yang akan dilakukan adalah mencari pengakuan dunia internasional dimana musik kolintang merupakan warisan budaya Sulut
Joune saat diwawancarai Tribun Manado, Minggu (31/1/2021) mengatakan membawa musik kolintang untuk mendapat pengakuan dunia internasional menjadi kewajiban yang akan dikejar
"Dimana saya menargetkan agar musik kolintang ini diakui seluruh dunia sebagai warisan budaya yang lahir dari Bumi Nyiur Melambai," jelas dia
Bupati terpilih Kabupaten Minahasa Utara tersebut juga menambahkan kedepan, banyak program yang akan dilakukan, namun yang menjadi target adalah meraih pengakuan internasional terhadap musik kolintang.
JG sapaan akrabnya dalam kesempatan tersebut mengajak seluruh masyarakat Sulut untuk dapat melestarikan kolintang yang merupakan kebudayaan asli Minahasa.
Ia mengatakan, kolintang harus dijadikan aset dan jati diri oleh seluruh masyarakat di Bumi Nyiur Melambai
"Kita harus bisa menjadikan kolintang ini sebagai trend center yang dapat menarik minat dunia," tandasnya. (drp)
• Tahun Ini Guru Honorer di Kabupaten Minahasa Utara Dihapuskan
• Fakta di Balik Video Selalu Salah Nikita Mirzani, Gaet Sutradara Terkenal hingga Biaya Miliaran
• Hilangkan Rasa Sakit Kepala Secara Alami, Simak Ada 19 Cara
Ketua Dewan Pengurus Daerah
Persatuan Insan Kolintang Nasional
Sulawesi Utara
Joune Ganda
kolintang
go internasional
ketua DPD PINKAN Sulut
warisan budaya Sulut
Bumi Nyiur Melambai
Minahasa Utara
Wakil Bupati Milenial, Kevin William Lotulung, Sempatkan TikTok Jelang Pelantikan |
![]() |
---|
Kasus TGR Minut Kans ke Aparat Hukum, William Luntungan: Pelaku Dihukum Mati Saja |
![]() |
---|
Joune Ganda Jalani Isolasi Diri Jelang Pelantikan Sebagai Bupati Minut |
![]() |
---|
Kapolda Sulut Resmikan Gedung Presisi Polres Minut |
![]() |
---|
JG - KWL Bicara Tentang Pejabat Idamannya, 'Tunjukkan Kemampuan Dalam Uji Kompetensi' |
![]() |
---|