Mensos di Manado
Mensos Usulkan Pembangunan Rusun Bagi Korban Bencana Banjir dan Tanah Longsor di Manado
Daerah yang dikunjungi Risma adalah Kelurahan Ternate Tanjung; Kecamatan Singkil; Jalan Sea, serta Desa Buloh di Kabupaten Minahasa.
Penulis: Isvara Savitri | Editor: Rizali Posumah
Tribunmanado.co.id/Isvara Savitri
Kunjungan Mensos Tri Rismaharini di Kelurahan Ternate Tanjung, Kecamatan Singkil, Kota Manado, Rabu (20/1/2021).
Setelahnya, ia bersama patroli dan pengawal (Patwal) menuju Masjid Darul Arqam di Lingkungan 3 untuk meninjau dapur umum dan memberikan bantuan sosial.
Menurut keterangan petugas kepada Risma, dapur umum tersebut memproduksi 300 nasi per hari untuk bisa memenuhi kebutuhan warga di Lingkungan 3.
"Warga yang terdampak banjir di Ternate Tanjung ada sekitar 6 ribu jiwa," kata Steven kepada Risma.
Di Masjid Darul Arqam, Risma kembali memberikan bantuan dari Kemensos berupa ranjang lipat (velbed), sembako, perkakas dapur, selimut, kebutuhan bayi dan anak-anak, serta kebutuhan perempuan. (*)