Gosip Artis
Tahun 2020 Ini, 4 Artis Digugat Cerai Pasangan, Ada yang Malah Terima 2 Kali Gugatan
Deretan artis ini mengalami masalah di tahun 2020. Mereka digugat cerai pasangan, bahkan ada yang sampai dua kali digugat.
TRIBUNMANADO.CO.ID - Sejumlah artis digugat cerai pasangannya di tahun 2020 ini.
Ada yang digugat cerai istri, ada juga yang digugat cerai suami.
Lantas, siapa saja artis yang digugat cerai pasangan tersebut?
Berikut ini TribunStyle.com rangkum deretan artis yang digugat cerai pasangan di tahun 2020:
1. Kiwil
Pada Selasa (18/2/2020), komedian Kiwil digugat cerai oleh istri keduanya, Meggy Wulandari.
Meggy mendaftarkan gugatannya ke Pengadilan Agama Cibinong, Jawa Barat.
Meggy mantap ingin berpisah setelah 17 tahun berumah tangga dengan Kiwil.
Tentu ada sebuah alasan mengapa Meggy ingin mengakhiri pernikahannya dengan pria bernama asli Wildan Delta itu.
"Kenapa saya bercerai? karena bapak Kiwil terhormat bilang pernikahan dengan saya adalah suatu kesalahan besar dalam hidupnya.
Jadi untuk apa melanjutkan suatu rumah tangga kalau dia sendiri sudah menyebut ini kesalahan. Dia juga sudah memilih dan saya juga tidak ingin hidup dengan orang yang menyalahkan rumah tangga sendiri," ucap Meggy seperti dilansir TribunStyle.com dari Warta Kota.
Majelis Hakim Pengadilan Agama Cibinong, Jawa Barat akhirnya memutus perkara perceraian antara Kiwil dan Meggy Wulandari, pada 10 Agustus 2020 lalu.
Cerai dari Kiwil, Meggy kemudian menikah lagi dengan pria bernama Muhammad.
Pernikahan itu digelar secara siri pada Sabtu (19/9/2020).
Pada Selasa (15/12/2020), Meggy dan suami meresmikan pernikahan mereka secara negara.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/vicky-zainal-zumi-zola-ratu-felisha-digugat-cerai-pasangan-di-tahun-2020.jpg)