Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Berita Minsel

80 CPNS di Minsel Akan Mulai Bertugas Pada 1 Desember

Ada sebanyak 80 calon pegawai negeri sipil (CPNS) mulai tanggal 1 Desember 2020 akan menjalankan tugasnya di Pemkab Minahasa Selatan (Minsel)

Penulis: Andrew_Pattymahu | Editor: David_Kusuma
Tribun manado / Andrew Pattymahu
Roy Tiwa 

TRIBUNMANADO.CO.ID, MANADO - Ada sebanyak 80 calon pegawai negeri sipil (CPNS) mulai tanggal 1 Desember 2020 akan menjalankan tugasnya di Pemkab Minahasa Selatan (Minsel).

Drs Roy Tiwa Kepala Badan Kepegawaian dan Diklat Daerah (BKDD) Kabupaten Minsel, Jumat (27/11/2020) mengatakan 80 CPNS ini akan masuk terhitung mulai tanggal (TMT) 1 Desember 2020. 

Mereka nantinya  akan ditempatkan di Dinas Kesehatan, Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga, Inspektorat Minsel, Dinas Pertanian,  Satuan Polisi Pamong Praja dan Pemadam Kebakara dan beberapa organiasi perangkat daerah lain.

"Khusus untuk di Satuan Polisi Pamong Praja dan Pemadam Kebakaran CPNS yang lolos yakni mereka yang berijazah terakhir sekolah menengah atas atau kejuruan," ucap Roy Tiwa.

Baca juga: Logistik Pilgub Sulut Sudah Lengkap di KPU Kotamobagu

Baca juga: Wali Kota Manado Hadiri Penanaman Terumbu Karang dan Berpesan Selamat Melestarikan

Baca juga: Sebanyak 39 PPPK Guru di Minahasa Selatan Belum Ada NIP

Soal gaji, dia mengatakan 80 CPNS itu belum akan mendapat gaji 100 persen. Jika masa tugas mereka sudah genap satu tahun baru gaji yang akan dibayarkan sebesar 100 persen.

Sebelumnya 80 CPNS ini berhasil lolos dalam berbagai tahapan tes yang dilaksanakan oleh Badan Kepegawaian Negara (BKN) RI. Mulai dari tahap pendaftaran, seleksi berkas, sampai tahap seleksi kompetensi dasar (SKD) dengan menggunakan sistem computer assisted test (CAT).

Tercatat pada awal pendaftaran pelamar CPNS di Minsel yakni akhir tahun 2019 lalu, ada sebanyak 1.598 pelamar yang beradu nasib.

Kemudian dari hasil seleksi pemberkasan hanya 1.203 pelamar yang berhasil lolos yang selanjutnya mengikuti tes SKD.

Baca juga: Lestarikan Danau Tondano, Sekda Muntu Imbau Masyarakat Pesisir Danau Jaga Kebersihan

SUBSCRIBE YOUTUBE TRIBUN MANADO:

Dikirim dari Yahoo Mail di Android

Sumber: Tribun Manado
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved