Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

News

Hampir 1 Jam Berlangsung Evakuasi Penyelamatan Kucing Dari Lubang Mesin Pompa Air

Lima personel Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Barat dikerahkan untuk evakuasi anak kucing.

Gulkarmat Jakarta Barat
Petugas Gulkarmat Jakarta Barat selamatkan anak kucing yang terperosok ke lubang pompa air di Kembangan Selatan, Kembangan, Jakarta Barat, Sabtu (31/10/2020) 

TRIBUNMANADO.CO.ID - Satu tim rescue yang terdiri dari lima anggota dikerahkan untuk selamatkan anak kucing

Seekor anak kucing di Kembangan Selatan, Kembangan, Jakarta Barat terjepit lubang pompa air Sabtu (31/10/2020).

Evakuasi dimulai pukul 10.25 WIB.

Hampir selama satu jam petugas berupaya mengeluarkan anak kucing malang itu.

Hingga akhirnya, pukul 11.30 WIB, anak kucing itu berhasil dikeluarkan dari lubang mesin pompa air.

"Anak kucing yang masuk ke dalam lubang penyedotan mesin pompa air dengan kurang lebih 15 meter berhasil dievakuasi petugas," ujar Kasie Operasi Gulkarmat Jakarta Barat Eko Sumarno.

Lima personel Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Barat dikerahkan untuk evakuasi anak kucing.

Saat ditemukan anak kucing itu sudah dalam keadaan lemas dan tidak sadarkan diri.

Petugas pun memberikan pertolongan menggunakan tabung oksigen.

Beruntung nyawa anak kucing itu berhasil diselamatkan setelah diberi tabung oksigen.

Diduga anak kucing itu masuk ke dalam lubang pompa saluran air lantaran tengah bermain dengan kucing lainnya di sekitar lokasi. 

Informasi itu awalnya dibagikan akun instagram @humasjakfire Minggu (1/11/2020)..

Kata Eko, kejadian itu terjadi di Jalan H. Sarimun RT.08 RW.01, Kembangan Selatan, Kembangan, Jakarta Barat.

"Kejadian anak kucing masuk ke lubang pompa air itu terjadi Sabtu (31/10/2020) pukul 10.15 WIB," ujar Eko dikonfirmasi Minggu (1/11/2020). (m24)

Video Penyelamatan Kucing

Berita Lain.

Berikut ini video penyelamatan kucing terjebak di dalam sumur

Petugas pemadam kebakaran tak hanya bertugas memadamkan api saat terjadi kebakaran. Mereka juga turut mampu melakukan penyelamatan.

Kali ini, pemadam kebakaran melakukan penyelamatan terhadap hewan yang terjebak, yakni kucing yang terjebak di dalam sumur.

Penyelamatan ini pun terjadi di Kota Semarang dan dilakukan oleh para petugas dari Dinas Pemadam Kebakaran Kota Semarang.
Seekor kucing berbulu warna hitam dan putih milik Intan, warga Wonodri, Semarang Selatan terjebak di dalam sumur sedalam beberapa meter pada Selasa (22/9/2020) malam.

Menurut penuturan Kabid Operasional dan Penyelamatan Damkar Kota Semarang Trijoto Poejo Sakti, pihaknya menerjunkan enam personel untuk turun tangan melakukan aksi heroik tersebut.

“Penyelamatan dilakukan dengan cara vertical rescue.

Petugas menggunakan alat tripod dan breathing aparatus,” ungkapnya kepada Tribunjateng.com. Satu orang petugas diturunkan dan masuk ke dalam sumur.

Petugas itu terlihat kembali naik dengan membawa kucing yang dibungkusnya dengan kain. Kucing pun dapat terselamatkan.

Perlu diketahui, pemadam kebakaran juga bertugas untuk menyelamatkan korban-korban bencana alam; kecelakaan lalu lintas; penyelamatan korban yang akan bunuh diri dan orang atau hewan yang terjebak.

Mereka juga menolong warga dari gangguan binatang liar, misal sarang lebah atau tawon; ular; biawak serta binatang lainnya yang menganggu pemukiman warga.

“Masih banyak warga masyarakat yang kurang tahu sebenarnya tugas apa saja yang diemban oleh kami.

Selama ini mereka hanya tahu kami berfungsi sebagai pemadam kebakaran saja, sedangkan, tugas kami adalah menciptakan rasa aman dan nyaman di masyarakat,” ungkap Trijoto.

Kinerja mereka diatur berdasarkan Peraturan Wali Kota Semarang No 66 Tahun 2016, yang satu di antaranya berisi Tugas dan Fungsi Dinas Pemadam Kota Semarang.

Bagi Anda yang membutuhkan bantuan seperti yang tercantum diatas, dapat menghubungi telepon layanan darurat 024-113.

Nomor lainnya yang dapat dihubungi yaitu 024-7607076 atau 024- 7605971.

Setelah dihubungi, para petugas dari pos-pos yang tersebar di seluruh wilayah Kota Semarang dengan segera menuju lokasi warga yang membutuhkan bantuan. (*)

Artikel ini telah tayang di:  

Tribunjateng.com dengan judul Video Penyelamatan Kucing Terjebak di Dalam Sumur,

https://jateng.tribunnews.com/2020/09/24/video-penyelamatan-kucing-terjebak-di-dalam-sumur?page=all

Wartakotalive dengan judul Lima Petugas Dikerahkan Selamatkan Anak Kucing yang Terperosok ke Lubang Mesin Pompa Air,

https://wartakota.tribunnews.com/2020/11/01/lima-petugas-dikerahkan-selamatkan-anak-kucing-yang-terperosok-ke-lubang-mesin-pompa-air

Subscribe YouTube Channel Tribun Manado:

Sumber: Warta Kota
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved