Gosip Artis
KETIKA Nikita Mirzani Bilang Vicky Nitinegoro Loyo, Nyai-pun Beber Soal Perlakuan Sang Aktor Kini
Diketahui, artis Nikita Mirzani harus menerima dampak dari pengakuannya yang menyebut Vicky Nitinegoro loyo di ranjang.
"Sama seperti dia suka ngejek gua juga, tapi bedanya dia tidak di media sosial," katanya.
Mantan istri Dipo Latief tersebut menilai, Vicky pernah mengomentari masalahnya di media sosial yang sedang ramai beberapa waktu lalu.
"Tapi gua santai aja lah. Sekarang gua lebih memfilter temen mana yang akan gua jadikan teman selamanya atau teman mana yang gua jadikan hura hura," katanya.
Nikita Mirzani mengatakan, perubahan sikap Vicky Nitinegoro terhadapnya diduga karena dampak pandemi virus corona atau Covid-19.
Pasalnya, saat ini Vicky Nitinegoro sedang tidak punya pekerjaan.
"Gua enggak habis pikir gua, apa karena guncangan Covid, apa karena penganggurannya. Jadi mungkin banyak faktor si gua juga enggak bisa salahin dia (Vicky) juga sih," ujar Nikita Mirzani.
Ditawari Rp 1,7 miliar
Sebelumnya, Nikita Mirzani mengaku pernah mendapat tawaran dari beberapa pihak untuk menjalani pacaran settingan oleh seseorang.
Namun, Nikita Mirzani menolak mentah-mentah tawaran tersebut.
Walaupun saat itu, dia ditawari bayaran Rp 1,7 miliar.
Alasannya, dia enggan menjalani sesuatu hal yang tidak nyata.
"Dulu pernah sampai ditawarin pacaran settingan yang ditawar sampai 1,7 miliar rupiah ke gua," kata Nikita Mirzani yang ditemui di Jakarta, Jumat (28/8/2020).
"Tapi gua emang nggak suka sama apa-apa yang di-setting. Gua suka yang normal normal aja, jadinya gua tolak," katanya lagi.
Wanita yang akrab disapa Niki itu menjelaskan, tawaran pacaran rekayasa itu lewat sang manajer.
Isi tawaran pacaran settingan tersebut yakni pacaran dengan seseorang yang ending-nya sampai dilaporkan ke polisi.