Berita Heboh
Alasan 3 Remaja Perempuan Boncengan Motor Masuk Tol, Terhenti setelah Tabrak Mobil Pajero
Heboh tiga remaja berboncengan satu sepeda motor masuk ruas tol Tol Jakarta Cikampek.
TRIBUNMANADO.CO.ID, BEKASI - Heboh tiga remaja berboncengan satu sepeda motor masuk ruas tol Tol Jakarta Cikampek.
Ketiganya berjenis kelamin perempuan.
Aksi mereka terekam kamera mobil pengguna jalan tol.
BERITA PILIHAN EDITOR :
• 4 Arti Mimpi Bertemu Orang yang Telah Meninggal Dunia, Pertanda Buruk?
• Perlakuan Iriana Jokowi Dibongkar Ajudan Pribadi, Sempat Isyaratkan Mundur Kawal Ibu Negara
• Kecelakaan Lalu Lintas, Mobil Berpenumpang 9 Orang Terbakar di Tol, Ini Kronologinya
TONTON JUGA :
Videonya pun menjadi viral di media sosial.
Humas Tol Jakarta-Cikampek, Hendra Damanik menjelaskan, sepeda motor berboncengan tiga orang itu
masuk Jalan Tol Jakarta Cikampek, Minggu (30/8/2020) pukul 14.30 WIB.
Kronologinya, sepeda motor itu masuk melalui Gerbang Tol Bekasi Timur menuju ke arah Jakarta.
Sepeda motor itu berhenti setelah menabrak mobil Mitsubishi Pajero.
"Terhenti di KM 8 daerah Bekasi Barat arah Jakarta.
Bisa dilihat di video itu berhenti karena nabrak mobil,
bukan tersenggol mobilnya aja sampai menghindar ke kiri," kata Hendra, saat dihubungi Minggu (30/08/2020) malam.
Ketika terjatuh ke aspal jalan, ketiga penumpang perempuan tak sampai terlindas mobil, meskipun saat itu
arus kendaraan cukup ramai.
Ketiganya hanya mengalami luka ringan yakni luka lecet di tangan dan kakinya.
"Bisa dilihat di video itu mobil Mercedes-Benz yang sekaligus merekam kejadian langsung berhenti dan
menutup jalan titik anak itu jatuh," ujar dia.
Hendra mengatakan, sejak awal sepeda motor masuk Gerbang Tol Bekasi Timur, pihak keamanan dan
patroli Tol Japek langsung mengejarnya.
Ketiga anak perempuan itu langsung dibawa ke Kantor Tol Japek di Gerbang Tol Bekasi Barat.
Dari hasil keterangan ketiga anak itu, alasan masuk tol karena dikejar-kejar oleh mobil yang tak mereka kenal.
Mereka mengaku panik hingga masuk ke dalam tol dengan menerobos palang GT Bekasi Timur.
"Tapi enggak tahu ya benar atau tidak itu alasan mereka saja," ujar dia.
Sore itu juga ketiga anak itu dijemput orangtuanya.
Sebelumnya, para orang tuanya diberitahu agar menjaga anak dan kejadian itu tidak terulang lagi.
Alasannya, sepeda motor masuk tol bisa membahayakan diri sendiri maupun pengguna jalan tol.
"Langsung dijemput orang tuanya, kita jelaskan ke orang tua untuk beritahu.
Tiga anak perempuan itu masih di bawah umur," katanya.
Kabar 3 anak perempuan berboncengan menggunakan sepeda motor masuk ke Jalan Tol Jakarta
Cikampek (Japek), viral di media sosial.
Dalam video viral yang direkam dari dash cam pengendara mobil di Tol Japek, tiga anak perempuan
itu nampak kebingungan menepi di bagian kanan jalan tol.
Ketiganya tidak menggunakan helm dan satu motor berboncengan tiga orang.
Pengendara mobil yang merekam peristiwa itu terkejut melihat ada tiga anak perempuan berboncengan
sepeda motor masuk tol di sisi kanan jalan tol.
"Wah kok bisa ada motor di tol," ujar salah satu pengendara mobil.
Ketiga anak perempuan berboncengan sepeda motor melanjutkan perjalanannya hendak menuju sisi kiri jalan tol.
Akan tetapi menabrak mobil yang melintas di jalan tol itu, hingga ketiganya terjatuh.
Mobil di belakangnya yang juga merekam video itu langsung menghentikan kendaraannya.
(Wartakotalive/Muhammad Azzam)
BACA JUGA :
• Aurel Hermansyah Tiba-tiba Bicarakan Putus dengan Atta Halilintar, Emosi Keluar karena Soal Cincin
• 10 Tahun Jadi Fotografer Jalanan, Wanita Ini Tak Menyangka Sosok Gelandangan yang Dipotretnya
• Masih Ingat Siswa SMP yang Tewas dalam Karung? Ternyata Dibunuh & Dibuang, Fakta Baru Terungkap
TONTON JUGA :
Artikel ini telah tayang di Wartakotalive dengan judul Kronologi Lengkap 3 Remaja Perempuan Boncengan Motor Masuk Tol Japek