Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Tomohon

Bawaslu Tomohon Berikan Rekomendasi ke PPK Perbaiki Data Pemilih, Adanya Temuaan pada Tahapan Coklit

Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Tomohon memastikan memberikan rekomendasi Pantia Pemilihan Kecamatan untuk perbaikan data Pemilih.

Penulis: Hesly Marentek | Editor:
IST
Ketua Bawaslu Kota Tomohon Deisy Soputan 

TRIBUNMANADO.CO.ID, TOMOHON- Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Tomohon memastikan memberikan rekomendasi Pantia Pemilihan Kecamatan untuk perbaikan data Pemilih.

Ini menyusul adanya sejumlah temuan saat pelaksanaan tahapan pencocokan dan penelitian (Coklit), data pemilih.

Ketua Bawaslu Kota Tomohon Deisy Soputan mengatakan temuan-temuan yang dimaksud berupa masih terdapatnya warga yang tidak dicoklit.

Kemudian ada yang dikunjungi namun usai coklit tidak diberikan stiker, serta ada satu keluarga namun berbeda TPS.

Sehingga pihaknya memberikan rekomendasi agar segera ditindaklanjut.

"Ada beragama temuan saat pelaksanaan Coklit. Sehingga semuanya ditampung, lalu diberikan rekomendasi untuk segera ditindaklanjut," katanya.

Dia pun memastikan rekomendasi yang diberikan yaitu sesuai dengan temuan Panwas Kecamatan saat pelaksanaan Coklit lalu.

"Semuanya sesuai dengan pengawasan di lapangan. Baik itu temuan ataupun ada laporan dari masyarakat," tukas Deisy.

Dia menambahkan, dengan diberikan rekomendasi, supaya data pemilih bisa lebih akurat.

Sehingga semua bisa turut serta dalam menyalurkan hak pilih pada pelaksanaan Pilkada serentak nanti.

"Rekomendasi ini tujuannya supaya dilakukan perbaikan, agar nanti data pemilih bisa betul akurat," pungkasnya. (hem)

Sumber: Tribun Manado
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved