News
Peduli Pendidikan, Dandim Bolmong Siapkan Wifi Gratis untuk Anak-anak Sekolah Belajar
Ia mengaku, cuaca tak menjadi halangan untuk mengikuti kegiatan belajar melalui online di Koramil.
Penulis: Maickel Karundeng | Editor: Maickel Karundeng
Melihat situasi tersebut, Komando Distrik Militer (Kodim) 1303/Bolmong yang merupakan Satkowil dibawah Korem 131/Stg Kodam XIII/Mdk membuat program pemasangan wifi gratis.
Program tersebut dilakukan pada tingkat Koramil guna membantu masyarakat khususnya para pelajar yang tidak mampu membeli kuota internet ataupun karena masalah jaringan.
Komandan Kodim 1303/Bolmong Letkol Inf Raja Gunung Nasution, Jumat (14/08/2020) menyampaikan program pemasangan jaringan internet yaitu wifi gratis guna membantu para siswa serta orang tua.
Dalam hal ini, para siswa yang membutuhkan jaringan internet untuk belajar online.
Dandim Bolmong menambahkan, wifi tersebut dipasang di Koramil dengan harapan para siswa yang hendak belajar daring, bisa datang dan menggunakan fasilitasnya.
"Kami berharap, dengan terpasangnya wifi, para siswa yang benar-benar membutuhkan jaringan internet atau orang tua yang kesulitan membeli kuota internet bisa terbantu," ujar Letkol Inf Raja Gunung Nasution.
Dandim berharap, wifi yang sudah terpasang dapat membantu siswa dan orang tua yang tidak mampu membeli kuota internet.
Selanjutnya, jika pun harus belajar secara berkelompok, Koramil juga sangat terbuka dan telah menyiapkan ruangan khusus untuk belajar para siswa.
“Silahkan kalau mau belajar daring dengan sistem kelompok, sudah bisa. Ada ruangan yang sudah kami disiapkan,” ujarnya.
Informasi tersebut silahkan untuk disebarluaskan. Khususnya pada anak-anak yang membutuhkan dan difungsikan untuk kegiatan belajar.
“Diutamakan yang memang betul-betul membutuhkan atau kurang mampu, tapi untuk belajar yah bukan untuk bermain game,” tuturnya.
Wilayah Bolaang Mongodow raya, memang ada tempat yang tidak memiliki akses internet.
Seperti Desa Talaga, Desa Talaga Tomoagu, Desa Paku, Desa Paku Selatan, Desa Kaimanga, dan Desa Ollot.
Megawati Harundja asal Desa Bigo, Kecamatan Kaidipang Kabupaten Bolmong Utara orang tua wali murid SMP Kaidipang menyampaikan terima kasih kepada Koramil 13/Kaidipang.
Karena telah membantu menyiapkan ruangan dan sarana wifi gratis bagi seluruh siswa untuk belajar online.