Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

BPR Arya Bira Karsa

Bank Arya Resmikan Gedung Baru

Acara dimulai dengan ibadah syukur dan setelahnya diadakan pengguntingan pita sebagai tanda peresmian dan pembukaan kantor pusat BPR Arya Bira Karsa

Editor: Aldi Ponge
ISTIMEWA
Vicky J. Palit Sekretaris DPD Perbarindo Sulut saat melakukan pengguntingan pita peresmian Gedung Baru Bank Arya didampingi Chandra perwakilan OJK, Billy Kumolontang Komisaris Utama (kedua dari kiri) Ronald Welong Komisaris (pertama dari kiri), Aswin Kotambunan Dirut (kedua dari kanan) dan Ayeng V Kaligis Direktur (paling kanan), Rabu (12/08/2020). 

TRIBUNMANADO.CO.ID - Meskipun dalam kondisi pandemi covid 19, Pemerintah sangat mendukung dan memperhatikan sektor UMKM guna mempercepat pemulihan ekonomi nasional.

Demikian juga, Perbarindo Sulawesi Utara melalui BPR Arya Bira Karsa mengadakan acara ucapan syukur.

Setelah melalui proses akuisisi dari BPR Mega Zanur sesuai dengan surat Otoritas Jasa Keuangan Nomor S 311/KO.063/2019 perihal persetujuan pengambilalihan.

Jumat, 7 Agustus 2020, telah dilakukan pembukaan kantor baru dengan nama baru setelah mendapatkan persetujuan melalui surat S-220/KO.063/2020 13 Juli 2020 perihal penetapan izin usaha BPR dengan nama baru dan surat nomor S-114/KR.06/2020 tanggal 14 Juli 2020 perihal Izin Efektif Pemindahan Alamat Kantor Pusat BPR.

Istri Dibawa Sopir Angkot, Mandor Diduga Cemburu hingga Nekat Menikam Korban

Ramalan Zodiak Cinta, 14 Agustus 2020: Aries Minta Maaf Meski Tak Salah, Leo Belajar dari Masa Lalu

Acara yang turut dihadiri juga oleh perwakilan Otoritas Jasa Keuangan Wilayah Sulawesi Utara, Gorontalo dan Maluku Utara, Chandra dan perwakilan dari DPD Perbarindo Sulawesi Utara, Gorontalo dan Maluku Utara  Vicky J Palit, SE beserta dengan pengurus BPR lainnya.

Acara dimulai dengan ibadah syukur dan setelahnya diadakan pengguntingan pita sebagai tanda peresmian dan pembukaan kantor pusat BPR Arya Bira Karsa oleh Kepala Otoritas Jasa Keuangan Wilayah Sulutgo dan Malut dalam hal ini diwakili  Chandra, Kepala sub bagian pengawasan bank dan ketua DPD Perbarindo Sulutgo dan Malut yang diwakili oleh Vicky J Palit, SE dan disaksikan oleh perwakilan dari DPD Perbarindo Sulutgo dan Malut serta para relasi BPR lainnya.

Acara ini diadakan mengikuti standar protokol kesehatan sehubungan dengan pandemi Covid-19, adapun dalam sambutan tertulis Kepala Oto-ritas Jasa Keuangan Wilayah Sulut-Go dan Malut yang dibacakan oleh Chandra yang pada intinya menekankan BPR harus menjalankan Tata Kelola BPR yang baik,

Sedangkan sambutan dari perwakilan DPD Perbarindo Sulutgo dan Malut menekankan pada profesionalisme dan perlunya sinergitas antar BPR di Sulawesi Utara.

Sambutan dari Pemegang Saham Pengendali sekaligus Komisaris Utama BPR Arya Bira Karsa Billy Kumolontang menyampaikan harapan untuk menjadikan BPR Arya Bira Karsa menjadi Bank yang sehat dan mampu menjawab tantangan ke depan dengan melakukan terobosan dan inovasi dalam pelayanan serta produk yang dibutuhkan oleh masyarakat umum terlebih khusus masyarakat Kabupaten Minahasa Utara.

Bank yang mempunyai lokasi strategis yaitu berada di Jalan Raya Manado- Bitung, Kolongan Tetempangan, Kecamatan Kalawat, Kabupaten Minahasa Utara, menghadirkan produk simpanan yaitu Tabungan Arya, Tabungan Arya Prima
(program berhadiah), Deposito Arya, Deposito Arya Prima yang dijamin oleh Lemba-ga Penjamin Simpanan serta produk kredit antara lain Kredit Arya Guna, Kredit Modal Kerja Arya, Kredit, Kredit KPR Arya dan Kredit Pensiun Arya.

Informasi Hubungi BPR Arya Bira Karsa di Nomor Telepon (0431) 700 8567 atau kunjungi situs kami https://bankarya.co.id. (ndo/*)


Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved