Manchester United
Ole Peringatkan Rashford dan Martial soal Persaingan Top Skor
Anthony Martial sejauh ini menjadi pencetak gol terbanyak Man United musim 2019-2020. Ole peringatkan Martial dan Rashford.
TRIBUNMANADO.CO.ID - Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, memberikan peringatan kepada dua pemain andalannya, Anthony Martial dan Marcus Rashford.
Ole berharap tidak adanya persaingan pribadi di dalam skuad Setan Merah.
Dalam hal ini, soal persaingan dalam mencetak gol.
Pernyataan itu disampaikan Ole Gunnar Solskjaer setelah disinggung kemungkinan adanya persaingan antara Anthony Martial dan Marcus Rashford, dua striker muda yang tengah naik daun.
Anthony Martial dan Marcus Rashford merupakan dua pemain Man United dengan torehan gol terbanyak musim ini.
Anthony Martial sejauh ini menjadi pencetak gol terbanyak Man United musim 2019-2020.
Penyerang asal Perancis itu telah membukukan 23 gol di berbagai kompetisi.
Torehan itu unggul satu gol saja atas Marcus Rashford yang mencetak 22 gol.
Meski demikian, Solskjaer berani bertaruh kalau tak ada persaingan selain demi kemenangan Man United antara Martial dan Rashford.
"Anda bisa melihat bagaimana Anthony dan Marcus bermain bersama dan mereka selalu berusaha membantu satu sama lain untuk mencetak gol," ujar Solskjaer dilansir dari Mirror.
"Tidak akan pernah ada persaingan antara pemain dalam satu tim. Kami semua memiliki satu tujuan sama, yaitu untuk menang," katanya melanjutkan.
Solskjaer menambahkan ia tak segan untuk mencoret pemain yang mengedepankan kejayaan individu.
"Jika saya merasa dan mengetahui ada pemain tampil demi tujuan pribadi, saya tidak akan memasukkan mereka dalam tim," kata Ole Gunnar Solskjaer.
"Ini sangat jelas. Saya tidak ingin ada pemain egois. Pemain harus mendahulukan tim sebelum diri mereka sendiri."
"Pemain tidak bisa berpikir dia akan mencetak gol lebih banyak dari yang lain. Jika Anda memenangkan pertandingan sebagai tim, tak masalah beberapa gol yang dicetak."
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/anthony-martial-dan-marcus-rashford.jpg)