Update Virus Corona Dunia
Kasus Covid-19 Melonjak, Ini Antisipasi Pemerintah di Beberapa Negara Australia dan Asia
Terjadinya lonjakan kasus virus corona di beberapa negara bagian di Australia membuat pemerintah setempat memperketat perbatasan
Walt Disney Co mengatakan akan menutup sementara taman hiburannya di Hong Kong Disneyland mulai hari ini, Rabu (15/7/2020).
Hong Kong, yang menderita sangat sedikit kasus infeksi dalam gelombang pandemi pertama, akan memberlakukan aturan social distancing yang ketat dari tengah malam pada hari Selasa, yang paling ketat di pusat keuangan Asia.
Menurut otoritas kesehatan, Hong Kong mencatat 52 kasus baru pada Senin (12/7/2020), termasuk 41 yang ditransmisikan secara lokal.
Sejak akhir Januari, Hong Kong telah melaporkan 1.522 kasus dan media melaporkan kematian ke-8 karena virus corona terjadi pada Senin (12/7/2020).
"Munculnya kasus lokal baru-baru ini dari sumber infeksi yang tidak diketahui menunjukkan adanya penularan diam-diam yang berkelanjutan di masyarakat," kata pemerintah Hong Kong.
China, dalam beberapa pekan terakhir, melonggarkan pembatasan perbatasan antara Macau dan provinsi tetangganya, Guangdong, membuat kasus di Macau melonjak.
Di Tokyo, para pejabat kesehatan berusaha melacak lebih dari 800 penonton teater, setelah 20 orang termasuk anggota pemain pertunjukan baru-baru ini dinyatakan positif terinfeksi virus corona.
Jepang, yang tidak mengalami ledakan kasus virus corona, membuat pelonggaran pembatasan sebagai rencana pembukaan kembali landasan pacu di salah satu bandara terbesarnya.
Sementara, di pusat kota teknologi India, Bengaluru mulai melakukan lockdown selama seminggu pada Selasa, setelah adanya lonjakan kasus yang menyusul pelonggaran pembatasan.
Dari sekitar 1.000 kasus pada 19 Juni, kota Bengaluru diyakini telah lolos dari angka infeksi terburuk berkat pelacakan kontak.
Lonjakan kasus infeksi di sana meningkat hingga hampir mencapai 20.000 kasus.
Para ahli kesehatan Bengaluru mengatakan adanya pencabutan lockdown nasional pada Juni telah menyebabkan kasus infeksi kembali terjadi.
Kota-kota lain, termasuk Pune dan Aurangabad, telah menerapkan kembali pembatasan dalam beberapa hari terakhir ini.
Kemudian, di Filipina pekan ini mencatat kenaikan harian terbesar dalam kematian akibat virus corona di Asia Tenggara,
sehingga sebagian dari Manila akan kembali melakukan lockdown kepada 250.000 warganya.