Berita Seleb
Stiker Namanya Masih Ada di Motor Gading Marten, Gisel Sebut Ayah Gempita Begini
Sebab, pada video itu, Gading Marten mengatakan tak bisa melupakan Gisella Anastasia atau Gisel, mantan istri.
TRIBUNMANADO.CO.ID - Gading Marten membuat pengakuan mengejutkan dalam tayangan video di Youtube Sule.
Sebab, pada video itu, Gading Marten mengatakan tak bisa melupakan Gisella Anastasia atau Gisel, mantan istri.
Sebagai bukti, ada stiker nama Gisel masih ditempel di motor besar miliknya.
Pernyataan Gading Martin membuat warganet menyarankannya untuk rujuk dengan Gisel.
Bagaimana tanggapan Gisel?
"Emang ada ya? Belum dicopot kali, kelupaan," kata Gisel ditemui bersama Wijin, di gedung Trans TV, Jalan Kapten Tendean, Jakarta Selatan, Kamis (4/6/2020).
"Mas Gading kan orangnya cuek. Mungkin kelupaan kali dia copot stikernya," tambahnya.
Penyanyi jebolan ajang pencarian bakat Indonesian Idol itu menanggapi permintaan warganet, yang memintanya rujuk dengan Gading.
Gisel menegaskan bahwa dirinya tidak bisa menghalangi semua orang untuk mengomentari hubungannya dengan Gading, yang masih dekat serelah bercerai.
Hubungan janda anak satu itu dengan Gading masih dekat. Mereka sebagai orangtua masih harus mengurusi anaknya, Gempita Noura Marten.
Lantas bagaimana dengan kemungkinan rujuk?
"Ya gimana ya? Kalau tanggapan orang kita enggak bisa atur. Yang penting kita tahu kehidupan kita. Selebihnya serahin ke Tuhan aja," ucapnya.
Gisel menganggap bahwa langkah warganet yang memaksakan keinginannya melihat Gading rujuk dengan dirinya, adalah hal yang sudah kelewat batas.
"Jeleknya manusia kalau pengin sesuatu menghalalkan segala cara biar dapet apa yang dia mau. Padahal itu kan salah," jelasnya.
Lebih lanjut, Gisella Anastasia menegaskan bahwa dirinya tidak mau mementingkan keinginan warganet yang ingin ia rujuk dengan Gading.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/gisel-dan-wijin-2123242.jpg)