Berita Minsel
Rapat Vicon Dengan Perumnas, Tetty Paruntu Perjuangkan Pembangunan Rumah Layak Huni
Di tengah pandemi covid-19, Bupati Minahasa Selatan (Minsel) Christiany Eugenia Paruntu terus bekerja bagi kemajuan daerahnya
Penulis: Andrew_Pattymahu | Editor: David_Kusuma
TRIBUNMANADO.CO.ID,AMURANG - Di tengah pandemi covid-19, Bupati Minahasa Selatan (Minsel) Christiany Eugenia Paruntu terus bekerja bagi kemajuan daerahnya.
Baru-baru bupati dua periode ini menggelar rapat video conference dengan PT Perumnas dan Kementrian Pekerjaan Umum Perumahan Rakyat (PUPR) terkait rencana pembangunan rumah layak huni.
PT Perumnas diwakili oleh Dewan Pengawas Perumnas dan Kepala Pusat Pengelolaan Dana Pembiayaan Perumahan Prof Dr Ir Arief Sabaruddin Pusat Pembiayaan Infrastruktur.
Rapat vicon ini juga melibatkan PT SMF, perusahaan BUMN dalam hal pembiayaan perumahanterkait rencana pembangunan perumahan di Minsel.
• Pos Kontrol Kesehatan Pemkot di Perbatasan Besok Beroperasi, Vicky Pastikan Camat dan Lurah Siap
Dihubungi Kamis (28/5/2020) Tetty sapaannya mengatakan rapat vicon ini bertujuan memperjuangkan warga Minsel yang belum mempunyai rumah.
"Saya minta dukungan warga Minsel supaya rencana ini berjalan lancar," kata dia.
Targetnya untuk masyarakat yang tidak memiliki hunian yang layak. "Kalau sudah disetujui maka tinggal mendata keluarga-keluarganya," pungkas dia.
• RINCIAN 16 Kasus Positif Covid-19 di Sulut, Manado Sumbang Terbanyak, Disusul Tomohon