Musik
Penyanyi Pop Sulut Sebut Nilai Budaya Jadi Unsur Penting Eksistensi Musik Daerah
Sulawesi Utara merupakan salah satu daerah yang mempunyai kebudayaan yang banyak baik itu kebudayaan adat istiadat, makanan, rumah, lagu, dan lainnya
Penulis: Mejer Lumantow | Editor: David_Kusuma
TRIBUNMANADO.CO.ID, MANADO - Sulawesi Utara merupakan salah satu daerah yang mempunyai kebudayaan yang banyak baik itu kebudayaan adat istiadat, makanan, rumah, lagu, dan masih banyak lagi.
Salah satu hal yang menarik adalah alunan lagu-lagu di Sulawesi Utara sendiri, banyak sekali judul lagu yang diciptakan oleh para seniman musik di tanah nyiur melambai ini.
Bukan hanya itu, makna dari lagu daerah tersebut pun dalam sekali, tak pelak, masyarakat Sulut sangat mencintai alunan lagu-lagu kedaerahan yang tetap terus membekas dan tak lekang oleh waktu.
Salah satu Penyanyi Top asal Sulut Melly Pandean mengatakan, alunan musik daerah di Sulut memiliki keunikannya yang luar biasa.
Dari berbagai jenis lagu, penyanyi, lirik dan bahasa yang digunakan seolah menyatu menjadi harmoni dan memiliki makna yang khas. Ini yang membuat lagu-lagu daerah di Sulut tetap bertahan meski telah banyak genre musik yang muncul di era modern saat ini.
"Musik dan lagunya memiliki unsur budaya yang kuat, misalnya Opo Wananatas itu memiliki makna yang sangat dalam," ungkap Melly Pandean kepada Tribun Manado.
• Kontak Erat Pasien Covid-19 Kasus 248 Segera Jalani Tes Swab
Pelantun lagu-lagu Jenaka yang sangat digemari masyarakat Sulut ini pun menjelaskan eksistensi musik-musik daerah bisa dapat bertahan karena mempunyai lirik yang bagus dan kaya akan nilai-nilai budaya.
"Disitu musik memiliki unsur edukasi juga, misalnya dalam liriknya berisi nasihat untuk kehidupan sehari-hari, serta pengalaman riil yang dialami oleh masyarakat Sulut," terang Tante Melly sapaan akrabnya.
Dirinya membandingkan lagu-lagu sekarang yang hanya menekankan alunan musik saja tapi tidak memiliki unsur edukasi untuk di nikmati.
"Kalau sekarang kan hanya musik yang ditekankan sudah bukan maknanya lagi, yang penting so bagoyang tapi tidak mengerti arti dari lagu tersebut," jelasnya.
Dikatakannya, dirinya juga turut berduka dengan kepergian salah satu penyanyi ternama Sulut Connie Mamahit yang sudah malang melintang dibidang musik apalagi musik kedaerahan.
• Connie Mamahit Sudah Menulis Lirik Lagu Rohani, Belum Sempat Masuk Dapur Rekaman Sudah Meninggal
Almarhum juga merupakan sahabat baiknya dalam menciptakan karya-karya musik untuk menghibur masyarakat Sulut.
"Almarhum juga merupakan seorang pemusik daerah yang suaranya bagus sekali, lagunya sangat enak dinikmati, saya sudah berteman baik dengan almarhum, banyak suka duka saya dengan beliau," ungkap tante Melly.
Menurutnya, ini merupakan suatu kehilangan yang besar bagi insan musik khususnya masyarakat Sulut yang mencintai musik-musik beliau.
"Terakhir kita berduet bersama di acara di Jakarta, selalu saya dan almarhum menyanyi bersama," kenangnya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/melly-pandean.jpg)