Deddy Corbuzier Bertemu Siti Fadilah Supari di Penjara, Curhat Mantan Menkes Bikin Deddy Menangis
Siti Fadilah memang ingin sekali bertemu dengan Deddy. Bahkan, ia lebih dulu menghubungi Deddy dan ingin menyampaikan kegelisahannya selama ini
TRIBUNMANADO.CO.ID - Mantan Menteri Kesehatan, Siti Fadilah Supari, mencurahkan isi hatinya ketika mendekam di balik jeruji besi.
Supari menegaskan kembali bahwa dirinya tidak pernah melakukan korupsi seperti yang dituduhkan.
Ia menyebut, ada kekuatan besar yang membuatnya kini mendekam di penjara.
Sebelumnya, Siti Fadilah divonis empat tahun penjara oleh majelis hakim pada Pengadilan Tipikor Jakarta, Jumat (16/6/2017).
Siti juga diwajibkan membayar denda Rp 200 juta subsider 2 bulan kurungan.
Menurut majelis hakim, Siti terbukti menyalahgunaan wewenang dalam kegiatan pengadaan alat kesehatan (alkes) guna mengantisipasi kejadian luar biasa (KLB) tahun 2005, pada Pusat Penanggulangan Masalah Kesehatan (PPMK) Departemen Kesehatan.
Siti Fadilah kini sedang terbaring sakit di saat menjalani hukuman di penjara atas vonis korupsi yang dilakukannya.
Hal itu disampaikan Deddy Corbuzier di akun Intagramnya, Kamis (21/5/2020).
Di Instagramnya tersebut, Deddy juga menampilkan cuplikan wawancara dengan Siti Fadilah.
Deddy berkisah, ketika dia menjenguknya, ia menyaksikan Siti Fadilah dalam kondisi terkulai lemas.
"Ibu Siti Fadilah saat ini terbaring sakit di rumah sakit. Dipindahkan dari penjara sejak kemarin. Saat malam ketika suara hujan masih menggerutu, saya menjenguknya di rumah sakit," tulis Deddy dalam akun Instagramnya dikutip Wartakotalive.com, Kamis (21/5/2020)
Deddy tak menjelaskan di rumah sakit mana dia menemui Siti Fadilah
Hanya saja, begitu ia masuk ke dalam ruang peratawan, ia menyaksikan wajah Siti Fadilah yang senang atas kedatangannya.
Siti Fadilah memang ingin sekali bertemu dengan Deddy.
Bahkan, ia lebih dulu menghubungi Deddy dan ingin menyampaikan kegelisahannya selama ini.
