Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

News

Astra Financial Restrukturisasi Rp 15,2 Triliun  Kredit Pembiayaan Roda Empat di Indonesia

Selang 1,5 bulan terakhir, ACC berhasil merestrukturisasi kredit mencapai Rp 11,0 triliun dari sekitar 78.000 kontrak.

Penulis: Fernando_Lumowa | Editor: Maickel Karundeng
Istimewa
Ilustrasi 

TRIBUNMANADO.CO.ID, MANADO - Restrukturisasi kredit bagi nasabah terdampak Covid-19 yang dilakukan Astra Financial khusus roda empat, yakni ACC (Astra Credit Companies) dan Toyota Astra Finance (TAF) mencapai Rp 15,2 triliun.

Selang 1,5 bulan terakhir, ACC berhasil merestrukturisasi kredit mencapai Rp 11,0 triliun dari sekitar 78.000 kontrak.

Sementara, TAF merestrukturisasi kredit senilai Rp 4,2 triliun bagi  30.993 kontrak nasabah

Presiden Direktur ACC, Siswadi, mengatakan, sesuai visi ACC, yaitu ’To become the 1st choice financing company with total solution,’ ACC selalu berkomitmen untuk memberikan solusi terbaik secara menyeluruh kepada pelanggan.

"Tidak hanya pada saat awal pembiayaan, namun di saat-saat sulit seperti ini, ACC tetap memberikan solusi terbaik bagi pelanggan melalui Program Simpati Bencana COVID-19 dari ACC," kata Siswadi, Kamis (20/05/2020).

Solusi yang disediakan ACC, juga dirasakan para nasabah yang melakukan restrukturisasi karena pengajuan dilakukan secara online, tidak perlu ke cabang.

“Terus terang saya merasa terbantu sekali. Pengajuan di ACC nyaman sekali karena cukup mendaftarkan rescheduling melalui email dan tidak perlu ke kantor ACC,” ungkap Nurhiwayati yang merupakan nasabah ACC Cabang Makassar.

Senada dengan Nurhiwayati, Trian Handayana konsumen ACC lainnya, yang sudah menjadi nasabah selama 3 tahun mengatakan, di bulan Maret lalu ia mengalami kesulitan pembayaran sehingga dari ACC ada yang menagih.

Ia lalu menjelaskan kondisi dan keadaan saya saat ini. Akhirnya ada kebijakan dari ACC melalui penawaran yang bisa menangguhkan angsuran.

"Itu sangat membantu. Saya disarankan mengikuti program reschedule. Kebijakan tersebut meringankan saya yang sedang dalam keadaan ekonomi yang sulit. Terima kasih ACC,” ujar Trian Handayana.

Sementara itu, Presiden Direktur TAF Agus Prayitno menjelaskan bahwa, dalam kondisi Covid-19 ini, pihaknya berharap semua tetap sehat dan aman.

Dalam rangka membantu nasabah yang sedang mengalami kesulitan, terutama akibat dampak pandemi Covid-19 ini, maka TAF telah aktif menawarkan program restrukturisasi bagi nasabah terdampak.

"TAF akan terus berkomitmen untuk memberikan pelayanan yang terbaik untuk nasabah, baik itu terhadap end customer maupun dealer," ujarnya.

Agus Prayitno mengatakan bahwa jumlah kontrak yang berhasil diselesaikan oleh TAF selama 1,5 bulan ini mencapai sekitar 30.993 kontrak dengan nilai mencapai Rp 4,2 triliun.

Salah satu nasabah TAF yang mendapat restrukturisasi, Fridaswadi, menyatakan, ia menjadi nasabah TAF sejak 2010 dan sudah melakukan pengambilan ketiga di TAF ini.

Sumber: Tribun Manado
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved