Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Kesehatan

Perbedaan Penyakit Jantung Pada Pria dan Wanita yang Harus Diketahui

Saat stres atau mengalami tekanan, jantung wanita berdetak lebih cepat dan mengeluarkan lebih banyak darah.

Editor: Isvara Savitri
Freepik.com
Ilustrasi penyakit jantung. 

TRIBUNMANADO.CO.ID, KESEHATAN - Penyakit jantung yang diidap pria dan wanita bisa berbeda gejala, risiko, hingga dampaknya.

Penyakit jantung pada eanita lebih sulit dideteksi dibandingkan pria.

Hal ini disampaikan oleh ahli jantung Dr. Lili Barouch dari Johns Hopkins School of Medicine AS.

"Wanita umumnya tidak mengalami gejala khas penyakit jantung seperti nyeri dada," jelas dia.

Melansir Verywell Health, penyakit jantung pada pria dan wanita bisa berbeda karena anatomi jantungnya berlainan.

Jantung wanita umumnya berukuran lebih kecil, termasuk ruang-ruang di dalamnya.

Sekat atau pembatas antar ruang jantung wanita juga lebih tipis ketimbang jantung pria.

Selain itu, jantung wanita berdetak lebih cepat ketimbang jantung pria, namun darah yang dipompa lebih sedikit daripada milik pria.

Saat stres atau mengalami tekanan, jantung wanita berdetak lebih cepat dan mengeluarkan lebih banyak darah.

Kondisi tersebut berbeda dari pria.

Saat sedang stres, arteri di jantung pria mengerut dan tekanan darah jadi naik.

Beberapa faktor di atas membuat penyakit jantung pada wanita dan pria berbeda.

Berikut penjelasannya:

1. Wanita memiliki faktor risiko lebih banyak
Secara umum, wanita dan pria sama-sama berisiko mengidap penyakit jantung apabila obesitas, merokok, diabetes, punya tekanan darah tinggi, ada keluarga yang memiliki penyakit jantung.

Namun, wanita lebih berpeluang mengidap penyakit jantung koroner saat memiliki riwayat endometriosis, sindrom ovarium polikistik (PCOS), serta diabetes atau tekanan darah tinggi saat hamil.

Sumber: Kompas.com
Halaman 1 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved