Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Berita Internasional

Daftar 10 Orang Terkaya di Dunia, Bill Gate Kembali Nomor 1

Untuk pertama kalinya dalam dua tahun lebih, pendiri Microsoft itu menggusur posisi Bezos sebagai orang terkaya di dunia.

Editor: Aldi Ponge
Internet
Jeff Bezos dan Bill Gates 

TRIBUNMANADO.CO.ID - 10 orang terkaya di dunia, pendiri Microsoft Bill Gates menggusur posisi Jeff Bezos

Perebutan status orang terkaya di dunia terus berlanjut setelah harta kekayaan Bill Gates kembali mengalahkan Jeff Bezos.

Daftar orang terkaya tersebut berdasarkan rilis Bloomberg Billionaires Index.

Pendiri Microsoft itu menggusur posisi Bezos sebagai orang terkaya di dunia untuk pertama kalinua dalam dua tahun terakhir.

Kesuksesan Gates tersebut disebut karena keputusan Pentagon untuk memberikan kontrak komputasi awan sebesar 10 miliar dollar kepada Microsoft, mengalahkan Amazon.

Sejak saat itu, saham Microsoft merangkak naik 4 persen, sehingga menyumbang penghasilan Gates menjadi 110 miliar dollar AS.

Tercatat, saham Microsoft tahun naik hampir 48 persen dan membantu Gates untuk meningkatkan nilai sahamnya di perusahaan.

Di lain pihak, saham Amazon justru mengalami penurunan 2 persen sejak pengumuman itu.

Dengan kondisi demikian, kekayaan bersih yang dimiliki oleh Bezos sebesar 109 miliar dollar AS dan menempatkannya sebagai orang nomor dua terkaya di dunia.

Perceraiannya dengan MacKenzie Bezos membuat kekayaan bos Amazon itu turun hingga 35 miliar dollar AS.

Pasalnya, usai perceraiannya pada Juli lalu, MacKenzie menerima seperempat dari kepemilikan Amazon.
 

Posisi ketiga ditempati oleh Bernard Arnault, bos produsen barang fashion mewah LVMH (Louis Vuitton Moet Hennessy) dengan nilai kekayaan sebesar 103 miliar dollar AS.

Sementara itu, Warren Buffett, pengusaha Amerika Serikat yang juga diakui sebagai investor tersukses di dunia menempati posisi keempat dengan kekayaan senilai 86,6 miliar dollar AS.

Disusul oleh pendiri Facebook Mark Zuckerberg yang memiliki kekayaan sebesar 74,5 miliar dollar AS.

Berikut daftar 10 orang terkaya di dunia versi Bloomberg Billionaires Index (dalam dollar AS): 

  1. Bill Gates dengan kekayaan 110 miliar dollar
  2. Jeff Bezos dengan kekayaan 109 miliar dollar
  3. Bernard Arnault dengan kekayaan 103 miliar dollar
  4. Warren Buffett dengan kekayaan 86,6 miliar dollar
  5. Mark Zuckerberg dengan kekayaan 74,5 miliar dollar
  6. Amancio Ortega dengan kekayaan 67,6 miliar dollar
  7. Larry Page dengan kekayaan 64,3 miliar dollar
  8. Sergey Brin dengan kekayaan 62,4 miliar dollar
  9. Charles Koch dengan kekayaan 61,7 miliar dollar
  10. Julia Flesher Koch dengan kekayaan 61,7 miliar dollar

SUMBER: https://www.kompas.com/tren/read/2019/11/17/183300165/bill-gates-nomor-satu-berikut-daftar-10-orang-terkaya-di-dunia?page=all#page2

#Daftar 10 Orang Terkaya di Dunia, Bill Gate Kembali Nomor 1

Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved