Kriminal
Hasil Penyidikan Polisi: Motif Asmara Menguat di Kasus Pembunuhan Guru Honorer
Dugaan motif asmara dalam kasus pembunuhan guru honorer yang mayatnya ditemukan telanjang dalam koper kian menguat.
TRIBUNMANADO.CO.ID - Dugaan motif asmara dalam kasus pembunuhan guru honorer yang mayatnya ditemukan telanjang dalam koper kian menguat.
Hal itu sebagaimana yang dikatakan Kabid Humas Polda Jatim, Kombespol Frans Barung Mangera, saat diwawancarai awak media, Jumat (5/4/2019).
"Jadi kami hilangkan motif perampokan atau ekonomi, kami masuk pada motif asmara," katanya saat ditemui awak media di ruang Humas Polda Jatim.
Barung mengungkapkan, temuan lain yang diperoleh penyidik berdasarkan keterangan para saksi, didapatkan keterangan bahwa korban memiliki kecenderungan orientasi seksual yang berbeda dari kebanyakan orang.
"Nah inilah yang akan tim penyidik dalami berkaitan dengan orientasi seksual yang berbeda," lanjutnya.
Barung tak menyebut secara eksplisit tentang maksud dari 'orientasi seksual yang berbeda'.
Namun, kuat dugaan korban memiliki orientasi seksual sesama jenis.
"Ada kecenderungan ke arah situ sih," tandasnya.
Sekadar diketahui, sesosok mayat ditemukan di dalam koper yang tergeletak di pinggir sungai bawah Jembatan Karanggondang, Udanawu, Blitar, Rabu (3/4/2019).
Mayat berjenis kelamin laki-laki itu bernama Rudi Hartanto (28), warga Jalan Taman Melati, Tamansari, Kediri.
Ia dikenal pendiam, dan berprofesi sebagai guru kesenian di SDN Banjarmlati yang berstatus sebagai guru honorer. (*)
Baca: Video kapal Malaysia diburu oleh Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP)
Baca: 4 April 1961, Permesta Turun Gunung di Desa Malenos, Amurang
Artikel ini telah tayang di surya.co.id dengan judul Motif Asmara Pembunuhan Mayat Dalam Koper di Blitar Menguat, Polda Jatim.
Gadis di NTT Terancam Penjara Seumur Hidup Ketika Membela Diri Saat Hendak Diperkosa |
![]() |
---|
Kisah Bocah 12 Tahun Tembak Mati Perampok Karena Membela Diri |
![]() |
---|
Mayat yang Terkubur Separuh di PJB Karangjates, Ternyata Dibunuh Anak Kandung untuk Tumbal |
![]() |
---|
Ayah dan Anak Terlibat Duel Menggunakan Senjata Tajam, Sang Anak Tersungkur |
![]() |
---|
Masih Ingat Samsudin, Korban Istri Bakar Suami di Ciputat? Begini Kondisinya Sekarang |
![]() |
---|