Dua Unit Mobil Ranpur Ikut Geladi Apel Gelar Pasukan Sispamkota
Beberapa kendaraan tempur diikutkan pada geladi bersih apel gelar pasukan Sistem Pengamanan Kota (Sispamkota) di Lapangan KONI, Sario, Manado
Penulis: Christian_Wayongkere | Editor: David_Kusuma
Dua Unit Mobil Ranpur Ikut Geladi Apel Gelar Pasukan Sispamkota
TRIBUNMANADO.CO.ID, MANADO - Beberapa kendaraan tempur diikutkan pada geladi bersih apel gelar pasukan Sistem Pengamanan Kota (Sispamkota) di Lapangan KONI, Sario, Manado, Kamis (21/3/2018).
Selain helikopter milik Baharkam Mabes Polri nomor P-III3, juga ada kendaraan tempur milik TNI AD dari Kaveleri Kikav X Manguni Setiap Sakti (MSC) Manado yang bermarkas di Wori, yakni dua unit kendaraan tempur jenis Anoa AP.
"Ini kendaraan angkut personel, dilengkapi dengan dua senjata di bagian depan kiri dan belakang kanan serta tabung pelontar dan granat asap," kata seorang personel Kavaleri Kikax X MSC kepada Tribunmanado.co.id, Kamis (21/3/2019).
Kendaraan Ranpur Anoa AP ini, nampak terparkir berdekatan dengan helikoter milik Baharkam Mabes Polri.(crz)
Baca: Polres Minut Gelar Latihan Sispamkota, Jelang Pemilu 2019
Baca: Polres Minsel Mantapkan Kesiapan Sispamkota Jelang Pemilu
Baca: Kesiapan Pemilu 2019, Polres Minsel Mulai Latihan Sispamkota
