Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Berita Pilpres 2019

Fakta Pertemuan Prabowo-SBY, Suasana Akrab dan Santai hingga Target di Pemilu 2019

Prabowo Subianto kembali bertemu dengan Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY)

Editor: Aldi Ponge
Rizal Bomantama
Salam komando SBY dan Prabowo Subianto usai pertemuan keduanya selama 3 jam 20 menit di kediaman SBY, Mega Kuningan, Jakarta Selatan, Jumat (21/12/2018). 

TRIBUNMANADO.CO.ID - Calon presiden nomor urut 2 yang juga Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto kembali bertemu dengan Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), Jumat (21/12/2018). 

Prabowo menemui SBY di rumah SBY, Mega Kuningan Jakarta Selatan sekitar pukul 15.00 WIB.

Tiba di kediaman SBY, Prabowo disambut oleh SBY beserta putra sulung SBY, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).

Baca: Deretan Artis Korea yang Selesaikan Kuliah dengan Nilai Sempurna

Baca: Didatangi Anggota KPK Gadungan, Plt Bupati Cianjur Diperas dan Ditawari Pengurusan Perkara

Prabowo tidak sendiri melainkan bersama sejumlah elit tim pemenangan Prabowo-Sandi.

Setelah sempat menyapa wartawan, Prabowo-SBY pun menggelar pertemuan yang tertutup bagi wartawan.

Berikut ini Tribunnews.com merangkum fakta-fakta pertemuan Prabowo-SBY:

1. Kedatangan Prabowo di Rumah SBY

Sekjen Partai Demokrat Hinca Pandjaitan menyiarkan langsung detik-detik saat Prabowo tiba di rumah SBY.

Dalam video itu, terlihat Prabowo dan SBY sama-sama mengenakan batik warna cokelat.

2. Momen pertemuan Prabowo-SBY berlangsung akrab

Ketua DPP Partai Demokrat, Jansen Sitindaon membagikan video saat Prabowo dan SBY sedang menggelar pertemuan.

Dalam pertemuan itu, suasana terlihat santai.

3. Pesan Prabowo dan SBY untuk para pendukungnya

Juru Bicara Tim Pemenangan Prabowo-Sandi, Dahnil Azhar Simanjuntak membagikan vlog saat Prabowo bertemu SBY.

Lewat vlog itu, Prabowo dan SBY membagikan pesan kepada para pendukung mereka. 

"Berjuang baik-baik, Allah beserta kita, Tuhan beserta kita," demikian kata SBY.

Sementara Prabowo berpesan : Kita berada di jalan yang benar dan Tuhan yang Maha Besar selalu membela yang benar.

4. Jumpa pers usai pertemuan

Setelah menggelar pertemuan, Prabowo dan SBY pun memberikan keterangan pada wartawan.

Banyak hal disampaikan Prabowo dan SBY terkait pertemuan mereka. 

Di antaranya, SBY menegaskan kesiapannya untuk ikut memenangkan Prabowo sebagai  Presiden. 

Di sisi lain, Demokrat juga akan berjuang menaikkan perolehan suara mereka di Pemilu 2019. 

TAUTAN AWAL: http://www.tribunnews.com/section/2018/12/21/fakta-fakta-pertemuan-prabowo-sby-suasana-akrab-dan-santai-hingga-target-di-pemilu-2019?page=all

Sumber: Tribunnews
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved