Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Netizen Doakan Guru Nikahi Mantan Murid di Minsel

Jagat maya di Sulawesi Utara baru saja dihebohkan cerita asmara seorang guru SMP menikah dengan mantan siswinya.

Penulis: Tim Tribun Manado | Editor: Lodie_Tombeg
Facebook Erwin Pangaila
Facebook Erwin Pangaila 

TRIBUNMANADO.CO.ID, AMURANG – Jagat maya di Sulawesi Utara baru saja dihebohkan cerita asmara seorang guru SMP menikah dengan mantan siswinya.

Kabar gembira ini sempat viral di berbagai media sosial seperti Facebook beberapa hari belakangan.

Tribunmanado.co.id pun mencoba menelusuri siapa sebenarnya pasangan muda ini. “Semua hanya kemurahan Tuhan”.

Kata-kata itu pertama terucap dari mulut Erwin Pangaila saat diwawancarai tribunmanado.co.id, di diamannya di Desa Pakuure, Kecamatan Tenga, Kabupaten Minahasa Selatan.

"Selama ini banyak halangan yang kami hadapi dalam menjalin hubungan. Tapi bersyukur Tuhan selalu campur tangan," ucap Meneer Ewin, sapaannya, Selasa (13/11/2018).

Guru SMP Negeri 2 Tenga ini berkisah, ia dan sang istri, Vinda Virginia Lumentah hanya berpasrah dengan memanjatkan doa kepada Yang Kuasa.

Unggahan Vinda Virginia
Unggahan Vinda Virginia (Facebook Vinda Virginia)

Di waktu tertentu juga, keduanya selalu berpuasa. Perkenalan lelaki kelahiran 5 Oktober 1984 ini dan Vinda terjadi pada tahun 2011. Saat itu Vinda, merupakan murid kelas XIII (2) SMP.

Awalnya Vinda tidak mengenal gurunya. Namun pada suatu kesempatan, Vinda kagum melihat sosok Ewin. "Itu terjadi di hari Senin, tanggalnya saya sudah lupa. Tapi saat itu ada upacara bendera saya seperti terpesona melihat dia," kata Vinda lalu tersenyum.

Ternyata bukan hanya Vinda yang terpesona dengan kegantengan dan sikap kalem Ewin. Teman-teman sekelasnya juga mengagumi sosok Ewin.

Keduanya makin kenal dekat satu sama lain saat Ewin mengajar mata pelajaran ilmu pengetahuan alam (IPA) di kelasnya. Sebelumnya Ewin tidak punya jadwal mengenar di kelas Vinda.

Pada akhirnya Ewin dan Vinda sama-sama saling mengagumi yang bermuara kepada cinta. "Ini hanya pertolongan Tuhan kami bisa menjaga cinta ini sampai menikah 5 Oktober 2018," ujar Ewin.

Kisah cinta antara Vinda dan Erwin viral di medsos. Unggahan Facebook pasangan kekasih asal Pakuure, Minsel ini sudah dibagikan puluhan ribu kali. Pasangan kekasih guru dan murid ini sudah menikah awal Oktober 2018 lalu, namun kisahnya masih dibagikan oleh netizen.

Erwin
Erwin (pangaila)

Mereka dikabarkan pacaran selama 7 tahun hingga berujung pada janji suci di pelaminan. Bagi Vinda, sosok guru tampannya itu adalah cinta pertamanya.

Sehingga selama 7 tahun pun tak menjadi halangan bagi dia untuk menjadikan Erwin jadi cinta terakhirnya. Hal inilah menjadikan cinta mereka unik. Keduanya berkali-kali saling memuji di akun Facebook masing-masing.

"Pangeranku, cinta pertama dan terakhirku (emotiko)," tulis Vinda diakun Facebooknya pada 6 November 2018. Unggahan itu disertai fotonya bersama Erwin. Unggahan tersebut ditanggapi warganet. Doa pun mengalir bagi mereka.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved