Breaking News
Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Sekda Buka Resmi PLK SKPD Bolsel

Sekda Kabupaten Bolsel Marzansius Arvan Ohy, membuka resmi kegiatan Bimbingan Teknis PLK Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD)

Penulis: | Editor:
Ist
Sekda buka kegiatan PKK SKPD 

Liputan Wartawan Tribun Manado, Felix Tendeken

MOLIBAGU, TRIBUNMANADO.CO.ID - Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) Marzansius Arvan Ohy, membuka resmi kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) Penyusunan Laporan Keuangan (PLK) Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD).

Kegiatan tersebut dilaksankan di Hotel Grand Puri Manado pada Selasa (6/11) dihadiri oleh PPK, pengurus barang, bendahara Taspen, KPP Pratama, dan Bank Sulut.

Sekretaris Daerah Bolsel, Marzansius Arvan Ohy.
Sekretaris Daerah Bolsel, Marzansius Arvan Ohy. (FELIXTENDEKEN)

Baca: Pimpin Apel, Sekda Bolsel Beri Beragam Penyampaian

Baca: Besok Sekda Bolsel Lepas Tim Relawan Menuju Sulteng

Baca: Penerimaan CPNS 2018, Sekda Bolsel Minta Honorer K2 tak Berkecil Hati

Dalam sambutannya mengatakan, kegiatan ini merupakan agenda rutin Badan Pengelolaan Keuangan dan Pendapatan Daerah (BPKPD) sebagai bentuk pembinaan dan peningkatan kapasitas Sumber Daya Manusia (SDM) di bidang pengelolaan keuangan daerah.

“Dalam pelaksanaannya, pelaporan menyajikan laporan keuangan yang merupakan hasil konsolidasi dari semua laporan keuangan entitas akuntansi, sebagaimana diatur dalam peraturan pemerintah nomor 58 Tahun 2005, tentang Pengelolaan Keuangan Daerah,” terang sekda.

Sehingga kata Sekda, SKPD mempunyai peran penting dan tanggung jawab yang besar dalam menghasilkan laporan keuangan baik.

"Berkaitan dengan hal tersebut maka pemahaman dan prosedur penyusunan laporan keuangan menjadi wajib diketahui oleh para pengelolah keuangan di tingkat SKPD,” ujar Sekda.

Sekda juga tak lupa mengucapkan terima kasih kepada BPKP yang telah dan turut serta dalam peningkatan akuntabilitas pengelolaan keuangan daerah di Kabupaten Bolsel.

"Semoga kegiatan ini memberikan manfaat dan pengaruh besar terhadap peningkatan pengelolaan keuangan di daerah yang sama-sama kita cintai,” tandasnya. (lix)

Sumber: Tribun Manado
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved