Berita Viral
Video Pernikahan Diobrak-abrik Mantan Jadi Viral, Orangtua Mempelai Pria Beberkan Fakta Sebenarnya
Sebuah video yang diunggah akun Facebook milik Eris Riswandi berjudul "Pesta Pernikahan Di Obrak Abrik Oleh Sang Mantan" menjadi viral
Saat itu teman anaknya yang bernama Bayu dan Pram datang merayakan pernikahan tersebut.
Namun saat mereka berdua jalan bersama tidak sengaja terperosok dari tangga.
Jika melihat lokasi rumah dan tempat pernikahan memang berada di bawah jalan raya sekitar 3 meter.
"Saat itulah mereka berdua jatuh dan malah tertawa lepas. Tapi salah satu temannya yang berada jauh dari tempat mereka jatuh mengira jika keduanya jatuh karena didorong oleh tamu undangan," bebernya.
Salah satu teman yang mengira kalau dua rekannya itu jatuh karena didorong langsung melempar air meneral kepada orang yang ada di dekat temannya terjatuh.
Tak tinggal diam, orang yang dilempar tersebut membalas sehingga memicu terjadi keributan.
"Jadi tidak benar kalau keributan terjadi karena mantan pacar yang tidak terima. Itu salah besar. Tapi memang benar jika video yang disebar itu memang terjadi di pernikahan anak saya," imbuhnya.
Baca: Link Live Streaming Penutupan Asian Games 2018, Bertabur Bintang
Kericuhan sempat membuat para tamu-tamu berhamburan dan teriak histeris.
Situasi itu membuat pengantin laki-laki kaget dan pingsan di tempat.
"Karena melihat kondisi yang kacau, itu mungkin anak saya pingsan. Saat terbangun, Hamzah kemudian tidak sadarkan diri seperti kerasukan. Yang akhirnya membuatnya teriak-teriak. Saat terjadi kerasukan itulah suasana di dalam rumah semakin histeris dan ketakutan," tegasnya.
Setelah sekitar satu jam berlalu usai Hamzah sadarkan diri, akhirnya kekacauan tersebut dapat diselesaikan secar kekeluargaan.
Peristiwa itu tidak sampai ada laporan ke pihak kepolisian seperti yang dijelaskan dalam postingan facebook milik Eris Riswandi.
Baca: Inilah 8 Adab dan Doa Khusus Pulang Haji, Berlaku Juga untuk Kerabat
Sementara itu, Kasat Reskrim Polres Batu, Anton Widodo juga membenarkan peristiwa tersebut.
Namun tidak ada laporan dari pihak yang menjadi korban.
Bahkan ditegaskannya tidak ada korban dari kericuhan pesta pernikahan tersebut.