Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Ini Dia, 10 Aktivitas Agar Hidup Lebih Bersemangat

Energi adalah salah satu bagian penting untuk menjalani hari. Seringkali kita justru menghabiskan energi untuk aktivitas yang tidak penting.

Editor: Aldi Ponge
Ivanko_Brnjakovic
Ilustrasi peregangan dan olahraga 

TRIBUNMANADO.CO.ID - Energi adalah salah satu bagian penting untuk menjalani hari. Sayangnya, seringkali kita justru menghabiskan energi untuk aktivitas yang tidak penting.

Bahkan, beberapa aktivitas itu dilakukan karena kebiasaan dan kian memperparah keadaan.

Dikutip dari Reader’s Digest, berikut beberapa aktivitas yang bisa kamu lakukan ntuk mendapatkan energi kembali:

1. Satu jam sebelum tidur, matikan TV dan lepas pekerjaan

 Ilustrasi membaca buku

Coba bersantai dengan baca-baca buku bagus, menyulam, teka-teki silang atau menggambar. Mandi air hangat dan dengarkan musik yang menenangkan juga bisa jadi pilihan.

Ritual ini akan membantu tertidur lebih cepat dan nyenyak, sehingga menghasilkan lebih banyak energi pada hari berikutnya.

2. Memaafkan

 Ilustrasi menulis.
 

Merenungkan peristiwa masa lalu atau menyimpan dendam dan kebencian pada orang lain hanya menghabiskan energi.

"Cobalah memaafkan dan jangan menghabiskan banyak upaya untuk membalas," kata Wilson.

Kamu bisa memaafkan orang dengan menulis surat yang isinya tidak ada lagi kebencian terhadap mereka. Oh, dan kamu tidak perlu mengirim surat itu. Cukup menulis saja.

3. Mengatur prioritas

Ilustrasi
 

Banyak orang disibukkan dengan berbagai pekejaan dan acara. Namun tak semua permintaan dan agenda harus dituruti. Pilihlah mana yang lebih penting dan berguna.

Sumber: Kompas.com
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved