Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Lebaran 2018

Inilah Tata Cara, Niat, Bacaan Shalat Idul Fitri 2018, Jangan Lupa Jumlah Takbir Rakaat I dan II

Saat merayakan Idulfitri, salah satu sunnah adalah menunaikan salat Id.Nah, sebelum menunaikan agar tidak salah, Anda perlu tahu caranya

Editor: Aldi Ponge
Ilustrasi 

Rukun khutbah pada salat Id tidak berbeda dari rukun khutbah pada salat Jumat, yakni memuji Allah, membaca shalawat, berwasiat tentang takwa, membaca ayat Alquran pada salah satu khutbah, serta mendoakan kaum Muslimin pada khutbah kedua.

Khatib yang disyaratkan berdiri (bila mampu) saat berkhutbah disunnahkan menyela kedua khutbah dengan duduk sebentar.

Sebagaimana diungkap dalam hadits Ubaidullah bin Abdullah bin Utbah yang berkata:

السنة أن يخطب الإمام في العيدين خطبتين يفصل بينهما بجلوس

“Sunnah seorang Imam berkhutbah dua kali pada salat hari raya (Idul Fitri dan Idul Adha), dan memisahkan kedua khutbah dengan duduk.” (HR Asy-Syafi’i)

Pada khutbah pertama khatib disunnahkan memulainya dengan membaca takbir hingga 9 kali, sedangkan pada khutbah kedua membukanya dengan takbir 7 kali.

Saat khutbah berlangsung, jamaah diperintahkan untuk tenang, mendengarkannya secara seksama, agar memperoleh proses kesempurnaan salat Id.

Wallâhu a’lam.(rumasyo.com/nu.or.id)

Artikel ini telah tayang di tribun-timur.com dengan judul Tata Cara, Niat, Bacaan Shalat Idul Fitri 2018, Jangan Lupa Jumlah Takbir Rakaat I dan II, http://makassar.tribunnews.com/2018/06/15/tata-cara-niat-bacaan-shalat-idul-fitri-2018-jangan-lupa-jumlah-takbir-rakaat-i-dan-ii?page=all.

Sumber: Tribun Timur
Halaman 4/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved