Jenny Harap Ketua Terpilih Menjalankan Tugas Demi Kesejahteraan Masyarakat
Jenny Sompotan berharap agar pengurus yang terpilih menjadi mitra kerja pemerintah kelurahan masing-masing dan menjalin koordinasi dengan LPM
Penulis: | Editor:
Laporan Wartawan Tribun Manado Ferdinand Ranti
TOMOHON, TRIBUNMANADO.CO.ID - Usai melakukan pemilihan di tingkat Kecamatan, Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) melakukan pemilihan di tingkat Kelurahan.
Pada pemilihan ini di Kecamatan Tomohon Utara, di tingkat kelurahan sudah terpilih sebagai Ketua, yakni Ketua LPM Kelurahan Kakaskasen Noldy Kaunang, Ketua LPM Kakaskasen Tiga Revly Sepang, dan Ketua LPM Tinoor Dua dijabat Deksy Pangkey.
Ketua LPM Tomohon Utara, Jenny Sompotan mengatakan, pihaknya melakukan pemilihan di 10 kelurahan.
"Minggu berjalan ini dilakukan pemilihan tingkat Kelurahan, selamat kepada pengurus yang terpilih," kata Jenny.
Wanita berparas cantik ini berharap agar pengurus yang terpilih menjadi mitra kerja pemerintah kelurahan masing-masing dan menjalin koordinasi dengan LPM kecamatan dalam menyusun dan melaksanakan program kerja bagi kemajuan pembangunan dan peningkatan ekonomi masyarakat.
Sementara Ketua DPD LPM Kota Tomohon Dr Rooije RH Rumende SSi MKes mengucapkan selamat atas terpilihnya pengurus di tingkat Kelurahn.
"Selamat atas terpilihnya dan selamat menjalankan tugas," kata Rumende.
