Sekda Buka Seleksi Guru Kontrak Sitaro Mengajar
Herry Bogar membuka sampul ujian untuk seleksi, tes tertulis untuk penambahan guru kontrak Sitaro mengajar Tahun 2018
Penulis: | Editor: Aldi Ponge
TRIBUNMANADO.CO.ID - Plt Sekretaris Daerah Herry Bogar membuka sampul ujian untuk seleksi, tes tertulis untuk penambahan guru kontrak Sitaro mengajar Tahun 2018 di SDN Inpres Paniki, Kamis (5/4/2018).
Sekda mengatakan, dalam melaksanakan tes ini diharapkan kepada peserta mampu menjaga moral dan intergritas nama baik panitia penyelengara.
"Peserta harus mengisi soal-soal yang ada dengan kemampuan intelegensi tentunya semua berawal dari optimis dan juga kepercayaan diri karena tidak ada subjektivitas dari panitia maupun saya," katanya.
Lanjutnya, memiliki keyakinan bahwa, yang dicari bukan juga menjadi pegawai honorer, yang di cari tapi ada hal yang lebih mendasar sehingga tergerak dan termotivasi mengikuti program di bidang pendidikan untuk mengabdi bagi daerah serta meningkatkan sumberdaya manusia.
"Kiranya motovasi pertama dalam mengikuti program ini untuk tujuan mencerdaskan kehidupan bangsa," akhirnya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/herry-bogar_20180405_194807.jpg)