KFC Tondano Hari Ini Ramai Pengunjung
Restoran cepat saji Kentucky Fried Chicken (KFC) mulai beroperasi Kamis (1/3/2018).
Penulis: | Editor: Andrew_Pattymahu
TRIBUNMANADO.CO.ID, TONDANO - Restoran cepat saji Kentucky Fried Chicken (KFC) mulai beroperasi Kamis (1/3/2018). Pantauan Tribun Manado lokasi KFC yang tepat di samping taman God Bless Tondano ini dipenuhi oleh pengunjung pecinta ayam ini.
Terpantau Bupati Minahasa, Jantje Wowiling Sajow sedang makan bersama dengan jajaran dan tamu undangan.
JWS mengatakan, sebagai pemerintah, ia gembira, karena kini, masyarakat Kabupaten Minahasa, khususnya Kota Tondano tidak lagi harus jauh-jauh ke Tomohon, maupun Manado untuk menikmati kuliner ala negeri Paman Sam tersebut.
"Diharapkan kehadiran KFC, semakin membuat Kota Tondano ramai dan menjadi daerah yang semakin menarik dikunjungi oleh seluruh warga Minahasa maupun warga dari luar Minahasa," katanya.(fer)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/kfc-tondano-hari-ini-ramai-pengunjung_20180301_114248.jpg)