Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Gara-gara Hal ini, Profesor Mengamuk dan Banting Ponsel Milik Mahasiswa

Sebuah video merekam momen saat seorang profesor mengamuk, mengambil ponsel seorang mahasiswa, dan membantingnya ke tembok.

Editor: Siti Nurjanah
Mirror
Dalam foto yang diambil dari sebuah rekaman video ini terlihat saat sang profesor meminta mahasiswa menyerahkan ponsel mereka. 

TRIBUNMANADO.CO.ID - Sebuah video merekam momen saat seorang profesor mengamuk, mengambil ponsel seorang mahasiswa, dan membantingnya ke tembok.

Insiden ini terjadi di Universitas PES di Bengaluru, India.

Video itu dengan cepat langsung menyebar di dunia maya.

Dalam video itu terlihat sang profesor berhenti menyampaikan materi dan turun dari podium.

Dia lalu meminta dua mahasiswa berdiri dan menyerahkan telepon genggam mereka.

Sang profesor terdengar sampai beberapa kali meminta kepada kedua mahasiswa itu.

Beberapa saat kemudian kedua mahasiswa itu berdiri dan meski tak terlihat di layar video terdengar suara benda dibanting.

Kedua mahasiswa itu kemudian maju ke depan kelas dan berdiri di samping sang profesor.

"Lempar," kata sang profesor kepada kedua mahasiswa tersebut.

Salah seorang mahasiswa mencoba mengatakan sesuatu kepada profesor tetapi tak digubris dan meminta keduanya menyerahkan ponsel mereka.

Setelah menerima kedua ponsel itu, sang profesor lalu membantingya ke lantai sementara para mahasiswa itu hanya bisa mengomel dan protes.

Lalu suasana hening sebelum profesor itu menyuruh kedua mahasiswanya memunguti ponsel mereka.

Sang profesor kemudian meminta kedua telepon genggam itu lagi dan mmerintahkan kedua mahasiswa tersebut mengikutinya.

"Mereka ini sudah berulang kali mengacau dan ini bukan kali pertama mereka kedapatan menggunkan ponsel di dalam kelas," kata sang profesor kepada Bangalore Mirror.

Sementara seorang mahasiswa mengatakan, sang profesor bukan tipe pengajar yang mudah meluapkan amarahnya.

Sumber: Kompas.com
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved