Matahari Megamall Banjir Promo Natal
Bagi yang berbelanja kebutuhan Natal dan tahun Baru 2018, jangan ragu lagi untuk datang ke Matahari Dept Store Megamall
Penulis: | Editor: Andrew_Pattymahu
Laporan Wartawan Tribun Manado Herviansyah
TRIBUNMANADO.CO.ID, MANADO-Bagi yang berbelanja kebutuhan Natal dan tahun Baru 2018, jangan ragu lagi untuk datang ke Matahari Dept Store Megamall karena saat ini banjir promo untuk Natal dan Tahun Baru 2018.
"Kami memiliki promo menarik dalam rangka menyambut Natal dan Tahun Baru 2018," ujar Store Manager Matahari Dept Store Megamall Ferdinand Sumarouw, Senin (4/12/2017).
Promo yang diberikan antara lain beli dua gratis satu untuk produk tertentu. Pelanggan yang membeli dua akan mendapat satu barang gratis. Selain itu, promo menarik lainnya pelanggan yang membeli produk dengan belanja minimal Rp100.000 akan mendapatkan struk potongan Rp50.000. "Struk tersebut bisa langsung dibelanjakan lagi," ungkapnya.
Selain itu, ada juga diskon tambahan untuk penggunaan kartu OVO akan mendapatkan diskon tambahann 10-15 persen.
Ada juga Koleksi promo diskon tambahan 20 persen dari yang sudah ada, untuk semua sepatu Fladeo. Ada juga tas wanita yang diberi diskon 20 persen. "Untuk pakaian Natal ada potongan harga Rp100.000 dari Eprise" ungkapnya.
Memasuki Desember untuk pengunjung mulai ada peningkatan, apalagi minggu lalu akhir pekan yang panjang, sehingga memberi kesempatan masyarakat berbelanja. "Masih banyak promo lainnya, termasuk dari produsen pakaiannya. Promo tersebut khusus untuk di Megamall Manado, sedangkan di tempat lain promonya berbeda," katanya.
Pantauan Tribun Manado di Matahari Departement Store banyak masyarakat menyerbu berbagai produk yang dijual Matahari. Mereka asyik memilih produk yang terbaik bagi dirinya. Joice B warga Mapanget mengatakan membeli pakaian untuk keperluan Natal dan Tahun Baru 2018.
"Saya cari yang cocok, termasuk untuk suami dan anak," ungkapnya. (erv)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/matahari-megamall_20171204_221301.jpg)