Bulog Tahuna Jamin Stok Beras dan Gula Tersedia Hingga Tahun Baru
Apabila ada permintaan dari gereja untuk mengadakan pasar murah setelah selesai ibadah,pihaknya juga bersedia melaksanakan.
Penulis: | Editor: Aldi Ponge
TRIBUNMANADO.CO.ID, TAHUNA - Menjelang natal dan tahun baru, Kantor Bulog Tahuna menjamin ketersediaan beras, gula dan minyak goreng.
Bahkan untuk menjangkau warga, mereka berencana mengadakan pasar murah sampai di kampung.
"Jika ada permintaan untuk mengadakan pasar murah, maka kami akan melaksanakan, agar kebutuhan masyarakat terpenuhi," kata Kepala Bulog Tahuna F Sjamsuddin
Selain itu juga, jika ada permintaan dari gereja untuk mengadakan pasar murah setelah selesai ibadah, pihaknya juga bersedia melaksanakan.
"Karena yang pertama bagi kami adalah pelayanan pada masyarakat, jadi jika ada permintaan pasti akan dilaksanakan," lanjutnya.
Dia juga menambahkan, untuk pembeli seperti beras, hanya diijinkan untuk mendapatkan 2 karung beras, karena khawatir akan dijual kembali.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/bulog-tahuna_20171121_220705.jpg)