Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Racikan Masakan Koki Ini, Bikin Manchester City Tampil Ganas Musim Ini!

"Jika mereka bermain hari Rabu, kami menyiapkan makanan yang bisa memulihkan energi"

Europe News
JONNY MARSH (KANAN) ILKAY GUNDOGAN 

TRIBUNMANADO.CO.ID - Di Manchester City, Jonny Marsh merupakan koki yang bertanggung jawab untuk menyiapkan makanan bergizi bagi para pemain The Citizens.

Ada beberapa faktor yang mempengaruhi performa seorang pesepak bola di atas lapangan.

Selain latihan, pesepak bola juga harus mengonsumsi makanan bernutrisi untuk menjaga kebugaran tubuhnya.

Untuk masalah menu makanan, setiap klub sepak bola biasanya memiliki ahli gizi dan koki yang bertugas menyiapkannya
untuk setiap pemain.

"Saya menyiapkan makanan di rumah dan menaruhnya dua kali dalam sepekan.
Kevin (De Bruyne) selalu menyimpan makanannya di kulkas. Semua makanannya siap kapan pun ia mau," ujar Marsh kepada BBC.

"Sedangkan Ilkay (Gundogan), saya datang ke rumahnya setiap malam dan memasak makanan di rumahnya. Dalam beberapa kesempatan, saya makan bersamanya.
Saya membuat makanan yang dia suka dan yang saya sukai. Kami makan bersama seperti seorang teman," ucapnya lagi.

Marsh juga memiliki tanggung jawab untuk menyiapkan makanan yang dikonsumsi
pemain City sebelum menjalani pertandingan. Biasanya, Marsh sudah menandai menu apa yang akan disiapkannya
jika City harus menjalani jadwal pertandingan yang padat.

"Jika mereka bermain hari Rabu, kami menyiapkan makanan yang bisa memulihkan
energi. Sehingga energi mereka sudah kembali saat harus bermain di tengah
pekan. Seperti di Liga Champions, itu turnamen besar dan kami membutuhkan
pemain yang sedang berada di puncak permainannya," jelas Marsh.

Tak hanya menyiapkan makanan, Marsh juga bertanggung jawab untuk mengingatkan pemain agar tidak lupa makan. Saat ada pemain yang lupa makan malam, justru dirinya yang panik. "Saya mengirim pesan pada mereka 'apa kamu sudah makan hari ini?' Saya merasa seperti
ibu mereka," tuturnya. (tribunnews)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved