Tamu Hotel Ambruk di Ranjang, Darah di Mana-mana, Astaga! Ternyata Hewan Kecil Ini Penyebabnya
Satu di antara tamu, seorang wanita ditemukan ambruk di ranjang, dan tak lama kemudian dia merintih.
Penulis: | Editor:
TRIBUNMANADO.CO.ID - Foto-foto beredar di dunia maya dari kamar hotel sama seperti film horor dengan lembaran berisi darah dan benda-benda yang dilemparkan ke dalam kekacauan.
Kejahatan macam apa yang ada di balik semua ini?
Nah, pada Selasa malam, empat tamu tiba kembali di hotel mereka di Xi'an. Mereka mengatakan, mereka melihat beberapa noda aneh di salah satu bantal di ruangan itu, tapi sama sekali tidak memikirkannya.
Satu di antara tamu, seorang wanita ditemukan ambruk di ranjang, dan tak lama kemudian dia merintih.
Ada sesuatu yang menusuk pantatnya dan membuatnya berdarah.
Setelah diselidiki, mereka menemukan 'tamu tak diundang' di dalam bantal.
Ternyata, inilah si pengacau itu.

Setelah itu, tiga tamu pergi untuk berbicara dengan manajer hotel tentang situasi aneh tersebut.
Mereka berdebat sangat tegang dan polisi dipanggil untuk memecah perdebatan tersebut.
"Ada landak di kamar kami, tapi manajer tidak mengakuinya," ujar satu di antara tamu kepada polisi.
Tapi, saat mereka naik ke atas untuk memeriksa, polisi menemukan si kecil, dikelilingi oleh kekacauan yang dia ciptakan.
Pemilik hotel menolak untuk mengakui bahwa dia bersalah karena insiden landak tersebut.
Ia mengatakan kepada polisi, saat kelompok itu datang di pagi hari, mereka tidak menemukan masalah dengan ruangan tersebut.
Sementara itu, istri pemilik mengatakan, semua kamar dibersihkan setiap hari.
Jadi, pada titik ini tidak jelas bagaimana landak itu masuk ke bantal.
Tapi jangan khawati, polisi juga sudah menyelidiki kasus ini. (shanghaiist)