Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

KD Pelpap GPdI Sulut Tingkatkan Pelayanan

Komisi Daerah Pelayanan Pemuda Pantekosta GPdI Sulut( KD Pelpap) terus meningkatkan kinerja pada periode saat,

Penulis: | Editor: Andrew_Pattymahu
IST
Komisi Daerah Pelayanan Pemuda Pantekosta GPdI Sulut( KD Pelpap) terus meningkatkan kinerja 

Laporan Wartawan Tribun Manado Herviansyah

TRIBUNMANADO.CO.ID, MANADO-Komisi Daerah Pelayanan Pemuda Pantekosta GPdI Sulut( KD Pelpap) terus meningkatkan kinerja pada periode saat, satu di antaranya dengan memperbaikki nomenklatur struktur pengurus berdasarkan Tupoksi, kelengkapan pengisian personel pengurus menurut Job Decription dan kompetensinya.

"Yang menjadi prioritas pembahasan kami sebelum diajukan nanti ke sidang Pleno MD, adalah memperbaikki Nomenklatur dari struktur pengurus harian dan bidang-bidang, Tupoksi serta penyusunan kembali Job Description organisasinya," ujar Gembala GPdI Betlehem Winangun Atas, Pendeta Earl Yohanis Mamahani, Minggu (6/8/2017).

Sedangkan dalam rangka menyambut agenda pelantikan bagi pengurus lengkap seluruh jajaran KD, yang diperkirakan akan dilaksanakan Minggu pekan ini di GPdI Pusat Jalan Sam Ratulangi-Bowlevaard Manado, sedang mematangkan strategi persiapan penyusunan program kerja prioritas tahun 2017, seperti pembentukan pengurus Rayon di 17 kota/Kabupaten se-Sulut, Audensi dengan Gubernur Sulut, Rakerda, dan Natal bersama. Selain itu, rencana program kreatif seperti kejuaraan Bulutangkis Pemuda Cup 2017, guna memperebutkan piala ketua MD GPdI Sulut.

Hal lain tambah Mamahani, Follow-up kegiatan yang dinilai urgen karena belum sempat diwujudkan pada periode lalu, seperti menjalin kerja sama dengan kementrian Pemuda dan Olahraga RI.

"Dengan menjalin soliditas dan kesamaan persepsi seluruh jajaran pengurus, kami berharap hal ini dapat direalisasikan demi peningkatan kualitas pelayanan kami kepada Tuhan sang pemilik pekerjaan ini,” tandas suami Pdt. Donna Nelwan penuh harap.

Untuk itu hak tersebut telah dibahas dalam
Rapat Terbatas (Ratas) di Rumah Makan Kobong jalan Pomurow, kelurahan Tingkulu kota Manado, Sabtu (5/8/2017). Turut hadir dalam Rapat Terbatas saat itu, unsur Wakil ketua yakni Pdt Ronal Pelealu dan Pdt Aldrin Mamudi, sekretaris dan wakilnya masing-masing Pdt Port Ropa dan Pdt Jefri W, serta bendahara Pdt Steven Sumolang, dan Brian Tewu mewakili Bidang Organisasi dan Kaderisasi dan hadir wakil bendahara karoline Tjia-Mangempis.(erv)

Sumber: Tribun Manado
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved