Polresta Manado Siap Amankan Idul Fitri
Jelang hari raya Idul Fitri pengamanan di beberapa titik akan menjadi perhatian Polresta Manado.
Penulis: Nielton Durado | Editor: Andrew_Pattymahu
Laporan Wartawan Tribun Manado Nielton Durado
TRIBUNMANADO.CO.ID, MANADO - Jelang hari raya Idul Fitri pengamanan di beberapa titik akan menjadi perhatian Polresta Manado.
Hal ini dikatakan langsung oleh Kapolresta Manado Kombes Pol Hisar Siallagan, ketika ditemui Tribun Manado, Senin (19/6) di Mako Polresta Manado sore tadi.
"Kami sudah siap mengamankan idul Fitri kali tahun ini," kata Hisar.
Untuk pengamanan, Perwira tiga bunga itu mengaku akan fokus ke pusat perbelanjaan dan tempat-tempat ibadah.
"Pokoknya tempat dimana banyak orang berkumpul, jadi yang pasti pusat perbelanjaan dan tempat ibadah. Karena ini adalah idul Fitri," ucapnya.
Hisar menambahkan, mereka akan bekerjasama dengan TNI hingga masyarakat untuk mengamankan idul Fitri kali ini.
"Semuanya akan kami libatkan mulai dari TNI maupun ormas, yang penting suasananya aman dulu," tandasnya. (nie)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/kapolres-manado-kombes-pol-hisar-siallagan_20170102_215931.jpg)