Klinik Prodia Gelar Forum Group Discussion
Peserta Forum Group Discussion (FGD) Kesehatan jantung pekerja dan layanan medical check up yang diselenggarakan Laboratorim Klinik Prodia
Penulis: | Editor: Andrew_Pattymahu
TRIBUNMANADO.CO.ID, MANADO-Peserta Forum Group Discussion (FGD) Kesehatan jantung pekerja dan layanan medical check up yang diselenggarakan Laboratorim Klinik Prodia di restoran Wisata Bahari Megamass, Kamis (30/3) tampak sangat antusias. Mereka banyak bertanya kepada dr. Liem Jen Fuk, SpOK, MKK (ahli penyakit okupasi), jayanti Areros. S. Psi (dari Prodia).
Dokter priska Tolala, dokter otoritas bandara/KKP misalnya menanyakan soal olahraga yang baik. Dokter Liem kemudian mengatakan olahraga yang baik di pagi hari.
"Satu jam atau 30 menit bisa. Tergantung kemampuan," ujarnya.
Dalam materi, dokter liem menyebut soal pekerja sehat dan pekerja tidak sehat. Pekerja tidak sehat katanya sakit bisa 18 kali per tahun sedangkan pekerja sehat bisa 3 kali setahun.
Ia juga memberikan pentingnya promosi dan pencegahan. Selain penyuluhan kesehatan, ia juga menekankan deteksi dini penyakit.
Jayanti Areros lalu menyebut soal pentingnya General Medical check up. Itu misalnya katanya memperpanjang usia produktif, dan menghemat biaya pengobatan.
"Check up bisa dilakukan sesuai saran dokter keluarga. Juga bila ada dugaan penyakit yang diturunkan. Check up normal 1 tahun sekali," katanya.
Prodia katanya menjadi laboratorim terbaik. Teknik pengambilan darah yang benar. Juga penggunaan tabung yang tepat, dan jarum yang steril per pasien
"Ada jaminan tidak tertukarnya sampel milik pasien. Ada penandaaan yang khas (barcode), dan cek ricek sebelum pengambilan darah
Areros kemudian memberikan tata cara persiapan pemeriksaan laboratorium. Puasa untuk hal ini diwajibkan," ujarnya.
Pemeriksaan fisik katanya harus berada dalam kondisi fit. Pasien haru tidak kelelahan, dan tidak habis berolahraga
"Pasien harus cukup tidur juga jujur. Pasien juga harus siap jika diminta untuk pemeriksaan genital," katanya.
Wanita hamil juga katanya jangan dulu dirontgen. Saat pemeriksaan treadmill, tidak boleh ada cacat. (dma)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/prodia_20160904_220303.jpg)