Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Tribun Travel

Pengen Mendaki Tapi Masih Pemula? 5 Gunung Ini 'Ramah' Kok Untukmu

Tak harus mendaki gunung yang terlalu tinggi dengan medan yang sulit untuk mendapatkan lanskap yang menakjubkan.

Editor: Fransiska_Noel
manusialembah.blogspot.com
Gunung Prau Wonosobo 

TRIBUNMANADO.CO.ID - Suasana damai dan menenangkan di gunung tentu saja jadi daya tarik tersendiri bagi para pendaki.

Ditambah lagi dengan suasana menakjubkan saat momen matahari terbit, tentu menjadi satu hal yang membuat pendaki ketagihan untuk kembali mendaki.

Trek yang terjal dan tanjakan yang harus dilalui mungkin membuat sejumlah orang patah semangat dan tak ingin kembali.

Padahal tak harus mendaki gunung yang terlalu tinggi dengan medan yang sulit untuk mendapatkan lanskap yang menakjubkan.

Berikut lima gunung dengan ketinggian yang cocok untuk dicoba oleh pendaki pemula.

1. Gunung Penanggungan

Gunung Penanggungan (gilangramadani.wordpress.com)
Gunung Penanggungan (gilangramadani.wordpress.com) ()

Terletak di Mojokerto, Jawa Timur, Gunung Penanggungan disebut-sebut sebagai miniatur Gunung Semeru.

Dengan ketinggian mencapai 1.653 mdpl, perjalanan mendaki memakan waktu sekitar empat jam.

Konon jika sedang beruntung, pendaki bisa melihat lautan awan layaknya yang bisa dilihat pendaki saat menuju Puncak Mahameru, Gunung Semeru.

2. Gunung Andong

Gunung Andong (manusialembah.blogspot.com)
Gunung Andong (manusialembah.blogspot.com) ()

Terletak di Grabag, Magelang, Jawa Tengah, ketinggian Gunung Andong mencapai 1.762 mdpl.

Gunung Andong memiliki tiga puncak, yaitu Puncak Makam, Puncak Alap-alap dan yang paling tinggi adalah Puncak Andong.

Dari puncak gunung, terlihat Magelang dan sekitarnya dari ketinggian, serta Gunung Merapi dan Merbabu yang bersebelahan.

Tak perlu khawatir, mendaki Gunung Andong hanya membutuhkan waktu dua hingga tiga jam.

3. Gunung Ungaran

Gunung Ungaran (Instagram/agung03_official via ngadem.com)
Gunung Ungaran (Instagram/agung03_official via ngadem.com) ()
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved