Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Waspada! Siswi SMA Ini Dijambret Dekat Gerbang

Chelsea M (17), warga Kelurahan Teling Atas, Lingkungan Tiga, Kecamatan Wanea ini mengaku dirampok didepan pintu sekolah.

Penulis: Nielton Durado | Editor: Andrew_Pattymahu

Laporan Wartawan Tribun Manado Nielton Durado

TRIBUNMANADO.CO.ID, MANADO - Chelsea M (17), warga Kelurahan Teling Atas, Lingkungan Tiga, Kecamatan Wanea ini mengaku dijambret di depan pintu gerbang sekolah.

Kejadian ini terjadi pada saat Siswi kelas 12 ini hendak masuk halaman sekolah, Selasa (6/12). Tiba-tiba HP I-phone 6 miliknya langsung dirampas oleh pria tidak dikenal dan lari menggunakan sepeda motor.

Remaja 17 tahun ini sempat mengejar tersangka yang dikatakan menggunakan baju hitan dan celana Jeans biru, tapi tidak bisa mengejar karena tersangka sudah ditunggu oleh temannya yang menggunakan sepeda motor.

Chelsea juga mengatakan tidak sempat melihat nomor kendaraan yang digunakan kedua tersangka tapi kalau jenisnya ia mengaku motor matic.

Akibat dari pencurian tersebut, remaja putri itu harus menelan kerugian sekitar Rp 10.000.000 dan setelah kejadian itu, kasus ini diberitahukan kepada Orang Tua dan bersama orang tuanya datang melapor ke Polresta Manado.

Kasubag Humas Polresta Manado, AKP Roly Sahelangi, ketika dikonfirmasi membenarkan laporan tersebut. "Laporannya sudah kami terima, dan akan anggota kami akan segera mengecek ke lokasi berdasarkan laporan yang diberikan," tandas dia. (nie)

Sumber: Tribun Manado
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved