Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Persmin Junior Taklukkan PSKT 3-0

Ratusan pemain bola junior siap berjibaku membela tim mereka dalam gelaran kejuaraan sepak bola Suratin Cup.

Penulis: Alpen_Martinus | Editor: Lodie_Tombeg

TRIBUNMANADO.CO.ID, TONDANO - Ratusan pemain bola junior siap berjibaku membela tim mereka dalam gelaran kejuaraan sepak bola Suratin Cup yang sudah dibuka oleh Bupati Minahasa Jantje Sajow di Stadion Maesa Tondano, Selasa (10/10).

Kejuaaraan memperebutkan tropi Wakil Gubernur Sulut Steven Kandouw diikuti oleh beberapa kesebelasan di Provinsi Sulut. Pesertanya para pemain bola yang berusia 17 tahun ke bawah.

Sebagai partai pembuka, tim tuan rumah Persmin harus menghadapi tim tetangga PSKT Tomohon. Permainan apik nampak diperagakan oleh tim Persmin.

Sempat diguyur hujan, namun permainan tetap dilanjutkan lantaran tidak terlalu lebat, kedua tim nampak bermain cukup apik, mengikuti arahan dari pelatih.

Babak pertama berlangsung cukup alot namun nampaknya dewi fortuna masih berpihak pada tim Persmin yang berhasil menguasai babak pertama dan mengakhirinya dengan skor 2-0.

Permainan kompak masih terus ditunjukkan pemain tim Persmin dan mendominasi permainan, tapi babak ke dua mereka hanya mampi menambah satu gol saja melalui kaki Marselino Sumaraw.

Dengan hasil pertandingan 3-0 sudah cukup membuat tim PSKT Tomohon pulang dengan kepala tertunduk.

Atas kemenangan tersebut, Bupati mengaku bangga melihat penampilan perdana Persmin yang bermain cukup baik."Saya berharap agar Persmin bangkit kembali dan tetap semangat dengan terus berlatih dan menjaga kondisi, mengingat para pemain Persmin ini masih tergolong muda," jelas dia.

Diakuinya saat ini Minahasa masih memiliki keterbatasan anggaran, namun ke depan Pemerintah Kabupaten Minahasa akan terus memperhatikan semua cabang olahraga yang ada di Minahasa termasuk Persmin agar bisa terus berprestasi dan dapat mengharuskan nama daerah. *

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved