Perayaan Hapsa W/KI GMIM Tomohon III Semarak
Perayaan Hari Persatuan Wanita/Kaum Ibu GMIM Wilayah Tomohon III di Jemaat Golgota Tondangow, Minggu (8/5/2016) berlangsung semarak.
Penulis: Fernando_Lumowa | Editor: Fernando_Lumowa
TRIBUNMANADO.CO.ID, MANADO - Perayaan Hari Persatuan Wanita/Kaum Ibu GMIM Wilayah Tomohon III di Jemaat Golgota Tondangow, Minggu (8/5/2016) berlangsung semarak.
Dijelaskan dalam rilis ke Tribun, ibadah yang dipimpin Ketua Komisi W/KI Sinode GMIM Pnt Meita Gerungan-Wala berlangsung sekitar empat jam. Sedikitnya 750 ibu-ibu dari 12 jemaat yang ada hadir dalam ibadah ini.
Pasalnya, liturgi mengharuskan jemaat bergiliran membawakan paduan suara, solo dan baca Mazmur. Total ada 12 jemaat yang ambil bagian dalam perayaan Hapsa W/KI GMIM Tomohon III ini.
Wali Kota Tomohon, Jimmy Eman, Anggota BPMS GMIM Pnt Stefanus BAN Liow yang juga anggota DPD RI asal Sulut, keduanya sama-sama mengapresiasi antusiasme dan kesetiaan ibu-ibu anggota W/KI GMIM di Tomohon III. Keduanya berharap agar ibu-ibu terus memupuk nilai-nilai kebersamaan, keleluargaan dan persekutuan.
Ketua Panitia Hapsa W/KI GMIM Tomohon III, Pnt Ranny Pongoh-Uwuh mengatakan, hasil perlombaan Cerdas Cermas Alkitab (CCA), juara pertama, Jemaat Damai Sejahtera Lahendong, juara kedua Bukit Zaitun Walian III dan juara ketiga Golgota Tondangouw.
Sedangkan baca Mazmur, juara satu Elim Pinaras, juara dua Imanuel Walian dan juara tiga Kanaan Uluindano. "Sedangkan untuk solo, juara pertama Yobel Uluindano, juara kedua Getsemani Lansot dan juara ketiga Imanuel Walian. Untuk paduan suara, berturut- turut, Imanuel Walian, Nimahesaan Pinaras dan Kanaan Uluindano," ujar Ranny.
Hadir dalam perayaan ini, Ketua BPMW Tomohon III, Pdt Sofie Goni- Rau MTh, Sekretaris Komisi WKI Sinode GMIM Pnt Ir Miky JL Liow-Wenur yang juga Ketua DPRD Kota Tomohon, Ketua-Ketua BPMJ dan Sekretaris W/KI Tomohon III, Pnt Jeklin Wanget-Pangemanan SPd.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/lomba-cca-perayaan-hapsa-wki-gmim-tomohon-iii_20160512_224606.jpg)