WKI GMIM Sosialisasi Program 2016, Start dari Mitra Finish di Tomohon
Sosialisasi ini, kata Ketua Komisi W/KI Sinode GMIM, Pnt Meita Gerungan-Wala SE MM akan digelar di tujuh rayon pelayanan GMIM.
Penulis: Tim Tribun Manado | Editor: Fernando_Lumowa
TRIBUNMANADO.CO.ID, MANADO - Komisi Wanita Kaum Ibu (W/KI) Sinode GMIM akan mensosialisasikan Program Kerja dan Anggaran tahun 2016.
Sosialisasi ini, kata Ketua Komisi W/KI Sinode GMIM, Pnt Meita Gerungan-Wala SE MM akan digelar di tujuh rayon pelayanan GMIM.
Rangkaian sosialisasi dimulai di Rayon Mitra, yakni di Jemaat GMIM Iwekahalen Betelen, Wilayah Tombatu, Jumat (15/1). Besoknya, Sabtu (16/1) Rayon Manado di GMIM Nafiri Malalayang, Wilayah Manado Malalayang.
Kemudian berturut-turut setiap akhir pekan, Rayon Minsel di GMIM Mahanaim Popontolen Wilayah Tatapaan Indah, Jumat (22/1); Rayon Minut di GMIM Syalom Dimembe, Tatelu, Jumat (29/1).
Lalu, Rayon Minahasa di GMIM Imanuel Kinali, Kawangkoan I,Sabtu (30/1); Rayon Bitung di GMIM Yerusalem Manembo-Nembo, Bitung XI, Jumat (5/2) dan berakhir di Rayon Tomohon di GMIM Elim Kolongan, Tomohon I pada Sabtu (6/2).
Menurut Pnt Meita, program kerja dan anggaran 2016 sudah ditetapkan di Sidang Majelis Sinode Tahunan (SMST) ke-28 GMIM di Wilayah Manado Titiwungen, Oktober 2015 lalu.
"Sebelum dilaksanakan harus disosialisasikan ke wilayah dan jemaat," jelasnya dalam rilis, Kamis (14/1).
Bersama Sekretaris, Pnt Miky Wenur dan Asisten Bendahara Pnt Maya W-Ticoalu, Meita berharap masing-masing Badan Pekerja Majelis Wilayah (BPMW) dan Badan Pekerja Majelis Jemaat (BPMJ) mengikutsertakan komisi W/KI wilayah dan jemaat.(***)
Jadwal Sosialisasi
Program Kerja Anggaran W/KI GMIM 2016
Jumat, 15/1 Rayon Mitra di GMIM Iwekahalen Betelen, Wilayah Tombatu
Sabtu, 16/1 Rayon Manado di GMIM Nafiri Malalayang, Wilayah Manado Malalayang
Jumat, 22/1 Rayon Minsel di GMIM Mahanaim Popontolen, Wilayah Tatapaan Indah
Jumat, 29/1 Rayon Minut di GMIM Syalom Dimembe, Wilayah Tatelu
Sabtu, 30/1 Rayon Minahasa di GMIM Imanuel Kinali, Wilayah Kawangkoan I
Jumat, 5/2 Rayon Bitung di GMIM Yerusalem Manembo-Nembo, Wilayah Bitung XI
Sabtu, 6/2 Rayon Tomohon di GMIM Elim Kolongan, Wilayah Tomohon I.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/manado/foto/bank/originals/hut-ke-78-wki-gmim_20151122_232733.jpg)