Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Dara Cantik Asal Tomohon Ini Risaukan Kemarau

Menurut dia kekeringan yang terjadi paling besar akibat ulah manusia lantaran sumber air atau mata air sudah dirusak untuk pembangunan.

Penulis: | Editor:
TRIBUNMANADO/FELIX TENDEKEN
Weine Lenmey Supit. 

MUSIM kemarau mulai membuat warga risau. Satu di antaranya Weine Lanemey Supit, dara cantik kelahiran Tomohon 22 Desember 1989 mengaku was-was.

"Memang perubahan musim saat ini dampaknya sangat menakutkan dimana menurut BMKG kita masih akan merasakan sengatan matahari tanpa hujan sampai bulan Desember. Jelas kalau memang terjadi seperti itu maka kita akan merasakan bencana kekeringan,"ujar Weine ketika ditemui di Rumah Sakit Profesor Kandou Malalayang.

Menurut dia kekeringan yang terjadi paling besar akibat ulah manusia lantaran sumber air atau mata air sudah dirusak untuk pembangunan.

"Seharusnya kita menjaga sumber air ini dan jangan merusak. Lihat saja saat ini kita mulai merasakan dampak kemarau panjang. Bahkan untuk mendapatkan air mulai terasa sulit. Beberapa sumur sudah kering dan yang masih bertahan hanya sumur bor saja,"ujarnya.

Mahasiswa yang berumur 25 tahun ini mengatakan banyak pegunungan yang sudah diratakan dan pepohonan tumbang. "Banyak dampak yang muncul akibat pembangunan pemukiman, dimana gunung yang tadinya penahan atau penyimpan air kini sudah rata tanah. Kemudian banyak penebangan liar yang pada ujungnya mematikan pohon sumber pemberi mata air,"ujarnya.

Ia pun berharap agar kedepannya pemerintah harus segera cari solusi dan menetapkan bahwa musim kemarau panjang ini sebagai bencana.

"Jika sudah diumumkan seperti itu maka masyarakat akan mulai berhemat air dan menampung agar bisa digunakan dalam waktu yang lama. Kemudian harus ada upaya turun lapangan mengecek daerah mana yang sudah tidak memiliki air lagi, kemudian memberikan solusi,"ujarnya. (tribunmanado/felix tendeken)

Ikuti berita-berita terbaru di tribunmanado.co.id, menyajikan lengkap berita-berita nasional, olah raga maupun berita-berita Manado terkini. Follow Twitter @Tribun_Manado dan Like fanpage kami di Tribun Manado Sharing Community. TribunManadoNomor1

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved