Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Lewat Jalur Musik Peserta Pilkada Perkenalkan Diri

Musik jadi sarana para calon peserta pilkada untuk memperkenalkan diri kepada masyarakat.

Penulis: Arthur_Rompis | Editor:
TRIBUNMANADO/FINNEKE WOLAJAN
Bupati Minahasa Utara Sompie Singal 

Laporan Wartawan Tribun Manado Arthur Rompis

TRIBUNMANADO.MANADO   - Musik jadi sarana para calon peserta pilkada untuk memperkenalkan diri kepada masyarakat.

Lewat musik, para calon memperkenalkan diri serta mengkampanyekan visi misi mereka.

Sempat berstatus underdog, Petanaha yang bertarung di Pilkada Minut Sompie Singal mulai diperhitungkan.

Jika ditelusuri musabab naiknya pamor Sompie adalah sebuah lagu.

Ya Sompie memang didukung lagu.

Lagu ajakan untuk mendukung Sompie beredar luas di masyarakat Minut.

Lagu tersebut mengajak warga Minut kembali memilih Sompie dikarenakan sudah teruji.

Sompie yang akan berpasangan dengan Peggy Mekel disebut sebagai pemimpin yang cerdas, bersahaja serta merakyat.

Sejumlah prestasi Sompie juga dipaparkan dalam lagu tersebut.

Lagu berbahasa Tonsea juga terdapat dalam album itu.

Diantaranya lagu Sumikolah yang bercerita tentang aktivitas sekolah anak - anak.

Lagu itu diputar warga di rumah, acara hingga di rumah makan.

Sejumlah warga mengaku terhibur dengan lagu itu. "Iramanya populer yaitu hip hop, kata katanya mudah dimengerti," ujar Angkol warga Warukapas.

Angkol mengaku memperoleh lagu itu secara gratis dari seorang teman.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved