Breaking News
Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Tas Serut Lagi Digandrungi Kawula Muda Manado

Tas yang lucu ini menjadi trend di kalangan anak muda Manado. Tak hanya siswa, tas yang memiliki aneka warna ini juga disukai para mahasiswa.

Penulis: | Editor:
TRIBUNMANADO/FIONALOIS WATANIA
Tas serut 

Laporan wartawan Tribun Manado Fionalois Watania

TRIBUNMANADO.CO.ID, MANADO  - Tas yang lucu ini menjadi trend di kalangan anak muda Manado. Tak hanya siswa, tas yang memiliki aneka warna ini juga disukai para mahasiswa. Beberapaĺ Toko yang dikunjungi Tribun Manado mengaku kehabisan stok akibat banyaknya permintaan pembelian untuk tas tersebut.

Salah satu Gerai yang menawarkan tas ini adalah Raja Bola yang bertempat di lantai dasar Manado Trade Center (MTC). Toko yang menjual berbagai baju bola dan aksesoris pendukung lainnya tak hanya menawarkan produk tas serut yang ready stock tapi juga menerima pesanan custom.

"Kami menerima pesanan tas serut sesuai selera, namun minimal pemesanan satu lusin. Warna boleh berbeda. Harga bisa lebih murah. Desain bisa di request," ujar Lani Sumilat, karyawan Toko.

Satu tas serut ini dibanderol seharga Rp75.000. Kebanyakan motif pada tas serut yang dijual adalah motif nike dan adidas. Tas tersebut berukuran lumayan besar dan sanggup menampung peralatan sekolah para siswa.

Tunggu apalagi? Segera kunjungi Toko Raja Bola dan dapatkan tas serut yang sesuai dengan selera anda. "Kami buka dari pukul 10.00 hingga 22.00 WITA," tutupnya.

Tags
Tas
Manado
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved