Bank Bukopin Manado Tawarkan Program Menarik
"Masing-masing wilayah memiliki karakter nasabah yang berbeda. Karena di daerah Manado tingkat kredit cukup tinggi."
Penulis: | Editor:
TRIBUNMANADO.CO.ID, MANADO - Heri Siswanto, Pimpinan Cabang PT Bank Bukopin Tbk. Cabang Manado bersama jajaran staf Bank Bukopin berkunjung di Kantor Tribun Manado Jl AA Maramis, Kairagi, Kecamatan Mapanget.
Kunjungan dalam rangka silahturahmi tersebut, langsung disambut oleh Pimpinan Perusahan Tribun Manado, Fahmi Setiadi bersama jajaran Staf Promosi, marketing dan redaksi Tribun Manado.
Dalam perbincangan yang cukup santai tersebut, pria kelahiran Jakarta, 20 Mei 1981 ini yang baru menduduki jabatan baru sebagai Pimpinan PT Bank Bukopin Cabang Manado mengatakan Bank Bukopin berkomitmen memberikan pelayanan yang sesuai dengan kebutuhan pelanggan.
"Masing-masing wilayah memiliki karakter nasabah yang berbeda. Karena di daerah Manado tingkat kredit cukup tinggi, maka staf kami siap memberikan pelayanan terbaik sesuai dengan kompetensi mereka," katanya.
Lanjut Heri adapun program kredit yang ditawarkan berupa Non Cash Loan yaitu untuk pinjaman proyek berupa pembiayaan bank garansi dan KPM dan KPR untuk kredit mobil dan rumah.
Dia juga berharap agar kerja sama diantara Bank Bukopin dan Tribun Manado terus terjalin. "Kami selalu terbuka kepada media. Kami harap kerja sama ini dapat terus terjalin," ungkapnya.
Hal ini disetujui oleh Fahmi. "Tentunya silahturahmi selama ini harus dijaga. Saya berharap kita semua dapat maju bersama-sama," ujarnya. (tribunmanado/fionalois watania)
Ikuti berita-berita terbaru di tribunmanado.co.id yang senantiasa menyajikan secara lengkap berita-berita nasional, olah raga maupun berita-berita Manado online.