Sulawesi Utara
Menuju Sulut Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan

Minahasa

SVR Terjebak Macet di Sonder

Belasan ribu masyarakat daeri berbagai daerah di Sulut berkumpul di Kecamatan Sonder untuk merayakan pengucapan syukur

Editor: Andrew_Pattymahu

TRIBUNMANADO.CO.ID, TONDANO -
Belasan ribu masyarakat daeri berbagai daerah di Sulut berkumpul di Kecamatan Sonder untuk merayakan pengucapan syukur, Minggu (30/9).

Akibatnya, hampir semua jalanan di kecamatan tersebut mengalami kemacetan. Berdasarkan pantauan Tribun Manado, kemacetan mulai nampak sekitar pukul 16.00 Wita. Puncak kemacetan terjadi sekitar pukul 18.00 Wita sampai 20.00 Wita. Saat itu semua jalan dipenuhi kendaraan.

Kemacetan terjadi pada hampir semua persimpangan didaerah tersebut. Jalan-jalan di Sonder yang tidak terlalu lebar membuat arus lalulintas jadi tersendat.

Bukan hanya warga biasa, pejabat tinggi seperti Bupati Minahasa, Drs Stefanus Vreeke Runtu (SVR) juga harus merasakan kemacetan lalulintas. Sekitar 20 menit mobil Toyota Fortuner berplat nomor DB 1 B yang ditumpanginya harus berjalan lambat pada ruas jalan Kawangkoan-Tomohon. Mobil patroli yang mengawal SVR nampak tidak bisa berbuat apa-apa. Mobil patroli hanya menyalakan lampu tanpa membunyikan sirene.

Richard Mewengkang, warga Sonder mengatakan, kemacetan saat perayaan pengucapan syukur didaerah itu adalah hal yang biasa. Menurutnya, warga di Kecamatan Sonder terbiasa merayakan pengucapan syukur terpisah dari daerah-daerah lain.

"Setiap kali perauyuaan pengucapan syukur selalu terjadi kemacetan. Banyak warga yang berkumpul di kecamatan kami," ujarnya. (luc)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved